Jelang Musda, Kahmi Kepahiang Gelar Baksos

Jelang Musda, Kahmi Kepahiang Gelar Baksos

KEPAHIANG, bengkulu ekspress.com- Sehari jelang melaksanakan Musyarawah Daerah (Musda) ke-4 Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kabupaten Kepahiang menggelar bakti sosial (Baksos). Baksos yang dilakukan dengan cara membagikan kouta internet gratis kepada para pelajar, salurkan sembako hingga masker untuk masyarakat dalam mencegah penyebaran covid-19.

Ketua penyelenggara kegiatan, Wanhar menuturkan, ada 500 pcs masker dan ratusan kuota data (Internet) untuk para pelajar yang dibagikan kawan-kawan Kahmi Kepahiang di kawasan Tugu Kopi Pasar Kepahiang, Jum\'at (21/8). \"Alhamdulillah kita bersama-sama pengurus dan keluarga besar Kahmi Kepahiang masih dapat melaksanakan kegiatan baksos,\" ujar Wanhar.

Wanhar menuturkan, kegiatan baksos difokuskan untuk kuota data, karena ditengah kondisi wabah covid-19 seperti saat ini. Kuota data jadi kebutuhan siswa-siswi atau pelajar khusus di Kabupaten Kepahiang karena harus mengikuti proses belajar daring atau jarak jauh. Yang tentunya setiap harinya bergantung dengan ketersedian kuota internet di handphonenya untuk bisa mengikuti proses belajar mengajar. (320)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: