Kejati Bengkulu Kurban 8 Ekor Sapi
BENGKULU, BE - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bengkulu, mempersiapkan 8 ekor hewan kurban sapi pada Hari Raya Idul Adha tahun 1441 Hijriah. Delapan ekor sapi tersebut disembelih di halaman belakang Kejati Bengkulu, Sabtu (1/8) pagi. Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Bengkulu, Dr Andi Muhammad Taufik SH MH mengatakan, pemotongan sampai pendistribusian daging kurban tetap berpedoman pada protokol kesehatan dan aturan dari pemerintah, yng terlibat sebagai panitia kurban karyawan dan staf lingkungan Kejati Bengkulu. \"Pemotongan sampai pendistribusian daging kurban tetap berpedoman dengan protokol kesehatan. Alhamdulilah tahun ini Kejati Bengkulu kurban 8 ekor sapi,\" jelas Kajati. Jumlah daging sapi yang dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan mencapai ratusan bungkus. Daging kurban tidak dibagikan secara door to door atau face to face, tetapi daging dibagikan oleh panitia atau koordinator. Daging sapi yang sudah siap kemudian diantarkan menggunakan mobil kepada masyarakat yang berhak dan juga keluarga besar Kejati Bengkulu. \"Kita fokus berikan kepada anak yatim dan masyarakat yang membutuhkan,\" imbuhnya. Hewan kurban yang dipotong Kejati Bengkulu merupakan hewan kurban dari PJU Kejati Bengkulu dan karyawan. Untuk itu pendistribusiannya sekitaran Kota Bengkulu. Untuk Kejari jajaran memotong hewan kurban tersendiri tidak terikat dengan Kejati Bengkulu. Tetapi Kajati tetap mengarahkan agar mengutamakan protokol kesehatan saat memotong dan membagikan hewan kurban. (167)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: