Kuota BST di Rejang Lebong Tak Berubah

Kuota BST di Rejang Lebong Tak Berubah

CURUP, bengkulu ekpsress.com - Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Rejang Lebong menyebutkan kuota penerima bantuan Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementerian Sosial tak berubah. \"Hingga saat ini kuota penerima BST tidak berubah, yaitu masih sebanyak 4.464 KPM (keluarga penerima manfaat),\" ungkap Kepala Dinas Sosial Kabupaten Rejang Lebong, Zulfan Efendi SE MM.

Menurut Zulfan jumlah penerima program BST tersebut masih sama dengan jumlah penerima saat penyaluran tahap pertama pada akhir Mei lalu. Namun berdasarkan data pada penyaluran tahap pertama dari kuota sebanyak 4.464 KPM yang mencairkan hanya sebanyak 3.427 KPM atau ada sebanyak 1.037 KPM yang belum mencairkan bantuan tersebut. \"Dari 1.037 KMP yang belum mencairkan pada tahap satu kemamrin ada 11 KPM yang menolak kemudian 647 KPM yang datanya ganda, kemudian ada 267 KPM yang sudah mendapat bantuan lain, sisanya ada yang sudah pindah, meningal dan NIK tak valid,\" paparnya

Sementara untuk perkembangan penyaluran tahap II dan III, menurut Zulfan, pihaknya belum menerima laporan dari kantor Pos Curup. Sehingga ia mengaku belum mengatahui apakah masyarakat yang mencairkan BST ditahap kedua dan ketiga sama dengan yang mencairkan ditahap pertama. Begitu juga dengan adanya informasi bahwa penyaluran BST akan dilanjutkan hingga akhir tahun 2020 mendatang dengan besaran hanya setengah dari tiga program pertama.

Dikatakan Zulfan, memang sudah mendengar perihal informasi tersebut. Hanya saja belum ada petunjuk resmi atau pemberitahuan dari Kemensos. Sehingga ia belum bisa memastikan apakah program BST akan dilanjutkan atau tidak. \"Untuk bantuan beras dari presiden ini belum bisa dipastikan kapan, karena kita baru mendapat pemberitahuan saja,\" demikian Zulfan.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: