Proyek Pembangunan Pagar Jalan Ringroad Nakau – Air Sebakul Masih Lelang

Proyek Pembangunan Pagar Jalan Ringroad Nakau – Air Sebakul Masih Lelang

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Pembangunan jalan ringroad yang membelah Cagar Alam (CA) Danau Dusun Besar (DDB), dan didalamnya terdapat pembangunan jalan serta jembatan elevated tampaknya tahun ini akan dilanjutkan kembali. Saat ini masih dalam proses lelang.

\"Sekarang masih proses lelang. Untuk pembangunan pagarnya memang menggunakan anggaran APBD Provinsi sebesar Rp 5,3 miliar,\" ujar Sekretaris Dinas PUPR Provinsi Bengkulu, Karmawanto, Jumat (3/7).

Karmanto menjelaskan, pada APBD Provinsi tahun 2020, pagu anggaran untuk melanjutkan pembangunan pagar ringroad sebesar Rp 5,3 miliar. Untuk pembangunan tersebut sudah memasuki tahap lelang yang prosesnya masih berjalan.

Karmawanto menjelaskan, untuk proses lelangnya dilakukan oleh Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa (UKPBJ) Provinsi Bengkulu. Nantinya, bila sudah didapatkan pemenang lelangnya maka proses pembangunan fisiknya akan segera dilakukan. \"Untuk perkembangan lelangnya silakan tanyakan langsung ke UKPBJ,\" katanya.

Sementara itu, Anggota Komisi III DPRD Provinsi, Edwar Samsi, S.IP, MM meminta agar Dinas PUPR untuk dapat segera melaksanakan pekerjaan tersebut tepat waktu. Pihaknya mengingatkan agar cepat melaksanakan sehingga tidak terlambat.

\"Kita dari awal sudah mengingatkan OPD agar dapat cepat melaksanakannya. Tidak hanya pekerjaan fisik itu saja, tetapi untuk semua pekerjaan fisik lainnya,\" tegas ketua Fraksi PDIP itu. (HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: