KPU Kunjungi Polda Bengkulu

KPU Kunjungi Polda Bengkulu

Jalin Sinergitas Jelang Pilkada

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu mengunjungi Polda Bengkulu untuk menjalin silaturahmi dan sinergitas jelang Pilkada serentak tanggal 9 Desember 2020 nanti. Kapolda Bengkulu, Irjen Pol Drs Teguh Sarwono MSi menegaskan, antara Polda Bengkulu dan KPU Provinsi Bengkulu harus tetap berkoordinasi, menjaga komunikasi mempererat kerja sama. Terkait dengan pengamanan, Polda Bengkulu akan selalu mendampingi KPU untuk melakukan pengamanan setiap tahapan Pilkada tahun 2020.

\"Polri akan selalu mendampingi KPU dalam hal pengamanan setiap tahapan Pilkada. Kami sangat berharap singergitas dan kerja sama yang sudah terjalin lama terus terjaga,\" jelas Kapolda.

Kapolda juga memberikan saran kepada KPU agar membekali petugas KPPS terkait dengan protokol kesehatan mencegah penyebaran wabah covid-19. Tidak ada salahnya jika KPU memberikan sosialisasi dan Bimtek kepada seluruh petugas KPPS terkait protokol kesehatan tersebut.

\"Akan lebih baik jika seluruh petugas KPPS menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, cuci tangan dan jaga jarak,\" imbuhnya.

Ketua KPU Provinsi Bengkulu, Irwan Saputra SAg MM mengatakan jika Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) belum ditetapkan. Penetapan PKPU diperkirakan tanggal 15 Juni 2020 nanti, karena saat ini PKU masih dalam proses harmonisasi di Kemenkumham. Berkaitan dengan kunjungan tersebut, antara KPU dan Polri harus tetap bersinergi untuk mensukseskan setiap tahapan Pilkada.

\"Saat ini PKPU belum diterbitkan masih di Kemenkumham, diperkirakan tanggal 15 Juni 2020 baru ditetapkan,\" pungkas Irwan.

Ketua KPU Provinsi Bengkulu, Irwan Saputra mengunjungi Polda bersama dengan komisoner KPU Provinsi Bengkulu. Beberapa pejabat utama Polda Bengkulu turut mendampingi kunjungan KPU tersebut, seperti Dit Intelkam Kombes Pol Solihin SIK, Direskrimum Kombes Pol tedi Suhendyawan Syarif SIK MSi dan Karo Ops Kombes Pol Dede Alamsyah SIK. (167)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: