15 Desa Belum Salurkan BLT DD
KOTA MANNA, Bengkuluekspress.com - Kepala Dinas Perberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Bengkulu Selatan (BS), Hamdan Syarbaini SSos mengatakan, dari 142 desa se-BS, ternyata masih ada yang belum menyalurkan dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari dana desa (DD). Padahal saat ini sudah memasuki bulan Juni.
\"Masih ada 15 desa lagi yang belum salurkan BLT DD, \" katanya tanpa mau menyebutkan nama-nama desa yang belum menyalurkan BLT DD dengan alasan datanya lupa.
Dikatakan Hamdan, ke-15 desa yang belum menyalurkan BLT DD tersebut lantaran masih banyaknya protes dari warga. Sebab warga minta agar bisa menerima BLT DD dengan alasan mereka juga terdampak covid-19.
Padahal dalam aturan sudah jelas penerima BLT DD yakni warga miskin yang belum menerima bantuan apapun dari pemerintah. Selain itu juga yang bisa menerima BLT DD yakni orang yanv kehilangan sumber penghasilan karena dipecat perusahaan tempatnya bekerja sebelumnya.
\"Saat ini data penerima BLT DD masih dibahas, namun insya allah dalam sehari atau dua hari ke depan desa-desa tersebut sudah menyalurkan BLT DD,\" ujarnya.
Dijelaskan Hamdan, mengingat saat ini sudah memasuki bulan Junj yakni bulan terakhir menyaluran BLT DD, maka penyaluran BLT nanti langsung tiga bulan sekaligus yakni sebesar Rp 1,8 juta, karena satu bulannya Rp 600 ribu per kepala keluarga (KK).
\" Untuk penyaluran BLT DD nanti akan dilakukan untuk 3 bulan sekaligus,\" terang Hamdan. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: