Perusahaan Mobil Listrik Tunda Investasi di Bengkulu

Perusahaan Mobil Listrik Tunda Investasi di Bengkulu

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Perusahaan Mobil listrik asal Australia Avass Pty Ltd yang sempat menjajaki pendirian pabrik mobil listrik di Bengkulu menunda niatnya akibat pandemi corona virus atau Covid-19 yang melanda saat ini.

Asisten ll Setda Provinsi Bengkulu Hj. Yuliswani, Senin (27/4) mengatakan, saat ini pemerintah maupun perusahaan secara umum sedang fokus menangani pandemi virus yang berasal dari Wuhan Cina itu.

\"Karena saat ini orang sedang sibuk dengan covid-19 termasuk dengan mereka (Investor) jadi investasi tersebut ditunda,\" ungkap Yuliswani, Senin (27/4).

Sebelumnya, perusahaan mobil listrik tersebut dijadwalkan akhir April 2020 ini untuk menanamkan yang cukup besar di Bengkulu. Bahkan rencana investasi ini bahkan telah dibahas secara bersama antara pihak Avass Pty Ltd selaku investor, Menteri Perhubungan Republik Indonesia Budi Karya Sumadi dan Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah di Jakarta beberapa waktu lalu. Investasi tersebut diperkirakan berskala internasional dan cukup untuk memenuhi kebutuhan mobil listrik mancanegara.

\"Jika situasi telah kembali aman dari covid-19, ya Insyaallah mereka akan kembali ke Bengkulu untuk berinvestasi,\" tutup Yulis. (HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: