Coffee KM Nol Digemari Semua Kalangan

Coffee KM Nol Digemari Semua Kalangan

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Bagi Anda yang sedang berkunjung ke Bencoolen Indah Mall, rugi rasanya jika tidak mencoba kopi KM Nol. karena kopi ini merupakan salah satu kedai kopi yang meyajikan banyak varian rasa, kopi ini banyak digemari dari semua kalangan mulai dari anak muda sampai orang tua. Kedai kopi KM Nol berada di lantai 2 Bencoolen Indah Mall.

\"Coffee KM Nol ini memiliki beberapa varian rasa diantaranya Americano, espresso, tubruk, capucino, latte, mochacino, chocolate, red velvet dan masih banyak lagi, KM Nol juga menyediakan kopi bubuk murni seperti arabika, robusta, dan luwak \" ujar Manager kopi KM Nol Hery Supandi (42), saat diwawancarai BE, Kamis(30/1).

Hery menera ngkan Coffee KM Nol ini menyajikan berbagai jenis kopi bubuk seperti arabika, robusta, dan luwak. Dimana setiap jenis kopi memiliki cita rasa tersendiri seperti jenis kopi Arabika memiliki kandungan kafein rendah, yakni 0,8 - 1,4 persen sehingga tidak terlalu pahit namun memiliki tingkat keasaman yang lebih tinggi.

Kopi Robusta memiliki kafein tinggi antara 1,7 hingga 4 persen sehingga rasanya lebih pahit dan keasamannya lebih rendah sedangkan kopi Luwak memiliki kafein 1,19 persen.Kedai kopi KM Nol selain menjual kopi cup juga menjual biji bubuk dan harganya bervariasi. Untuk harga semua kopi cup mulai dari Rp 20 ribu hingga 25 ribu.

Sedangkan untuk bubuk kopi dijual perkilogram seperti kopi jenis arabika Papua Wamena Rp. 420 ribu, robusta premium Rp. 220 ribu, dan kopi luwak Rp. 1.600 ribu. Tidak hanya itu, kedai kopi KM Nol juga memberikan satu bungkus kopi seberat 50 gram untuk pembelian Rp. 50 ribu.

\"Untuk kopi yang banyak diminati oleh pembeli yakni coffee latte gula aren karena rasanya yang pahit-pahit manis menjadi daya tarik tersendiri untuk pembeli,\" ujarnya

Hery mengatakan, penyajian kopi di kedai KM Nol ini menggunakan mesin exspreso untuk membuat semua varian kopi kecuali kopi tubruk karena cara penyajian kopi tubruk sangat mudah cukup dengan menyeduhnya saja.Kedai ini sudah berdiri selama 7 bulan yang lalu, dan kedai kopi KM Nol ini sudah dikenal banyak orang.

\"Karena kopi KM Nol ini memiliki cita rasa yang berbeda dari kopi lainnya. Coffee KM Nol ini juga memberikan 50 gram kopi bubuk untuk setiap pembelian kopi cup sebanyak Rp 50 ribu dan 100 gram untuk pembelian kopi cup sebanyak Rp 100 ribu,\" demikian Hery.(Mg5)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: