Treatments Nyaman dan Berkelas di Martha Tilaar Salon Day SPA

Treatments Nyaman dan Berkelas di Martha Tilaar Salon Day SPA

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Bagi kalian yang ingin melakukan treatment (perawatan) kecantikan yang nyaman dan berkualitas patut mengunjungi Martha Tilaar Salon Day Spa. Berlokasi di Jalan Mayjend Sutoyo No 80, Tanah Patah Kota Bengkulu. Di Martha Tilaar tersedia fasilitas ruangan yang sejuk dan suasananya adem bisa membuat pelanggan merasa nyaman.

\"Martha Tilaar sangat mengutamakan kenyamanan pelanggan, semua pelayanan perawatan yang kami berikan sangat berkelas. Biasanya pelanggan betah berlama-lama di sini, karena udara dan suasananya adem,\" ujar supervisor Martha Tilaar Elvera Rosiana (32) kepada BE Rabu (29/01/20).

Elvera menuturkan, di Martha Tilaar terdiri dari 4 perawatan utama. Perawatan tersebut meliputi Face treatmens (perawatan wajah), Body treatments (perawatan badan), hand and food treatments (perawatan tangan dan kaki) dan hair treatmens and styling (perawatan rambut dan gaya).

Meskipun Martha Tilaar ini merupakan Salon Day SPA yang ternama di Indonesia, namun harga yang mereka patok cukup terjangkau. Untuk perawatan wajah dimulai dengan harga Rp 119 ribu hingga Rp 739 ribu. Perawatan badan diberi harga Rp 358 ribu hingga Rp 575 ribu. Perawatan tangan dan kaki Rp 204 ribu hingga Rp 642 ribu. Sedangkan Perawatan rambut dan gaya Rp 173 ribu hingga Rp 263 ribu.

Harga yang tertera tersebut belum termasuk diskon. Biasanya Martha Tilaar kerap memberikan diskon untuk para pelanggannya. Diskon itu dibuat berdasarkan ketentuan dari pusat dan mengikuti hari-hari besar. Tidak tanggung-tanggung diskon yang mereka berikan bisa mencapai 20 hingga 30 persen. \"Kami kerap memberikan diskon sesuai ketetapan dari pusat dan berdasarkan hari-hari besar, diskon yang kami berikan bisa mencapai 20 hingga 30 persen,\" tambah Elvera.

Selain diskon hari besar, Martha Tilaar juga menyediakan kartu member untuk pelanggan yang melakukan transaksi hingga Rp 800 ribu. Keistimewaan yang didapat jika memiliki kartu member adalah mendapat potongan harga 20 persen jika transaksi mencapai Rp 250 ribu. Karyawan di Martha Tilaar ini juga bukan terapis sembarangan, mereka dihadirkan langsung dari Martha Tilaar pusat yang ada di Menteng, Jakarta. Sebelum menjadi terapis mereka dilatih dengan baik oleh ahli selama satu tahun hingga benar-benar matang. \"Semua karyawan disini adalah orang-orang yang memang ahli dibidang perawatan, mereka didatangkan dari pusat setelah mengikuti pelatihan selama satu tahun,\" tutup Elvera. (Mg2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: