DPA OPD Segera Selesai

DPA OPD Segera Selesai

\"\"

CURUP, bengkuluekspress.com - Guna mempercepat pelaksanaan kegiatan di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Kabupaten Rejang Lebong, saat ini Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kabupaten Rejang Lebong tengah dalam tahap penyelesaian Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) masing-masing OPD yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.

\"Untuk DPA dari masing-masing OPD saat masih dalam proses penyelesaian,\" sampai Kepala BPKD Kabupaten Rejang Lebong, Wuwun Mirza SE MT, saat dikonfirmasi Selasa (28/1) kemarin.

Terkait dengan penyelesaian DPA masing-masing OPD yang ada di Kabupaten Rejang Lebong tersebut. Wuwun optimis akan selesain dibulan Januari yang tinggal menyisakan tiga hari lagi. \"Saat ini penyelesaian DPA terus kami lakukan sehingga akhir Januari ini bisa selesai,\" tambahnya.

Dengan selesainya DPA seluruh OPD di Kabupaten Rejang Lebong pada Bulan Januari ini, maka menurut Wuwun kegiatan disetiap OPD yang ada di Kabupaten Rejang Lebong sudah bisa dimulai di Bulan Februari. Wuwun mengaku mereka mengejar penyelesaian DPA di Bulan Januari ini karena sesuai dengan permintaan bupati Bulan Februari ini kegiatan dimasing-masing OPD bisa dilaksanakan. \"Kita mempercepat DPA karena sesuai permintaan pak bupati, Februari ini seluruh kegiatan harus mulai,\" terangnya.

Oleh karena itu, Wuwun berharap dengan selesainya DPA masing-masing OPD, seluruh OPD bisa segera melaksanakan kegiatan karena tidak ada lagi alasan OPD belum memulai kegiatan lantaran terganjal DPA yang belum selesai. Selain itu, ia berharap dalam melaksanakan kegiatan masing-masing OPD untuk teliti dan kegiatan tersebut bisa tepat sasaran. \"Kita berharap selurug kegiatan tahun ini bisa selesai tepat waktu dan tidak ada lagi luncuran,\" demikian Wuwun. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: