Tunggakan Capai Rp 4 M, Tahun Ini Samisake tak Dianggarkan di APBD
BENGKULU, bengkuluekspress.com - Mengingat kondisi keuangan yang dinilai tidak memungkinan, dana bergulir program Satu Miliar Satu Kelurahan (Samisake) untuk tahun anggaran 2020 tidak dianggarkan. Selain itu, hal ini juga dampak dari dana Samisake 2019 yang tidak terlaksana 100 persen.
Direktur Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Samisake, Rahmat Rismun mengatakan, pihaknya akan lebih fokus terhadap tunggakan yang ada. Karenanya,hal pertama yang akan dilakukan ialah pengupayaan pengembalian dana yang telah bergulir.
\"Iya memang tidak dianggarkan untuk tahun 2020 ini. Tahun ini kita akan mengupayakan penagihan dulu untuk dana yang sudah bergulir, kan itu tidak sedikit juga dananya,\" ujar Rahmat, Kamis (16/01).
Rahmat juga menuturkan, pihak UPTD dana bergulir Samisake sendiri, pada tahun 2020 ini akan fokus pada penagihan tunggakan masyarakat terhadap koperasi. Dimana diketahui, tunggakan tersebut nominalnya mencapai lebih dari Rp 4 miliar.
\"Disemester pertama ini kita fokus ke penagihan, selanjutnya baru akan membahas pengelolaan, kita ingin agar nanti pengelolaan lebih maksimal,\" pungkasnya. (ibe)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: