Tiga Paket DPUPRPKP Masih Tender

Tiga Paket DPUPRPKP Masih Tender

CURUP, Bengkulu Ekspress - Meskipun tahun anggaran 2019 ini tinggal menyisakan dua bulan lagi. Namun hingga kemarin masih ada tiga paket proyek milik Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Pemukiman (DPUPRPKP) Rejang Lebong masih dalam proses tender.

Kepala Dinas PUPRPKP Rejang Lebong, Yusran Fauzi ST mengungkapkan tidak paket PU yang masih dalam tahap lelang tersebut yaitu pembangunan jalan. Dimana menurutnya saat ini masih dalam proses sanggah.

\"Hingga saat ini masih ada tiga paket pembangunan fisik berupa pembangunan jalan lapen yang masih dalam tahapan sanggah,\" sampai Yusran.

Menurut Yusran, tiga paket proyek peningkatan jalan dengan lapen tersebut ada di tiga kecamatan yaitu di Kecamatan Bermani Ulu, Kecamatan Selupu Rejang dan di Kecamatan Curup Tengah. Yusran mengaku pihaknya tidak akan membatalkan rencana pengerjaannya, namun pihaknya akan memberlakukannya secara normatif. \"Kita masih melakukan secara normatif dan nanti yang akan memenangkan yang berkasnya lengkap,\" papar Yusran.

Disisi lain, Yusran mengaku dengan sisa waktu yang ada Yusran optimis pengerjaan paket proyek peningkatan jalan dengan lapen tersebut akan selesai tepat waktu, terlebih lagi lokasi pembangunannya ada di ibu kota kecamatan sehingga menurutnya proses pengerjaan bisa cepat dilaksanakan karena aksesnya yang mudah.

Sementara itu, terkait dengan proses pengerjaan paket proyek pembangunan fisik yang proses tendernya sudah selesai. Yusran mengaku saat ini semuanya sudah berjalan dengan baik, ia juga optimis paket-paket proyek pembangunan fisik yang telah lebih dahulu selesai tender atau pelaksanaannya sudah mulai dilaksanakan akan selesai tepat waktu. \"Selain tiga yang masih dalam masa sanggah, semuanya sudah berjalan dan tidak ada kendala yang berarti kita juga optimis akan selesai tepat waktu,\" sampai Yusran.

Salah satu pembangunan jalan yang tengah berlangsung yaitu pembangunan jalan lingkar Danau Mas Harun Bastari, dimana menurut Yusran saat ini masih dalam tahap pemadatan pondasi, sedangkan untuk kerngka besinya sendiri menurutnya saat ini tengah dirakit diluar kawasan Danau Mas Harun Bastari, sehingga saat kerangka besinya selesai nanti tinggal melakukan pengecoran saja dan menurutnya tidak akan membutuhkan waktu yang lama. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: