Gerindra Tunjuk Marliadi Sebagai Waka 1 DPRD Kota Bengkulu

Gerindra Tunjuk Marliadi Sebagai Waka 1 DPRD Kota Bengkulu

\"\"Bengkulu, Bengkuluekspress.com - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Provinsi Bengkulu, menetapkan Marliadi sebagai Wakil Ketua l DPRD Kota Bengkulu, periode 2019-2024. Penetepan Marliadi tersebut sekaligus ditandai dengan penyerahan Surat Keputusan dari DPP partai Gerindra pada Senin (26/8), di kantor DPD Gerindra Provinsi Bengkulu.

Sekjen DPD Partai Gerindra Provinsi Bengkulu, Suharto mengatakan, sesuai amanat dari ada DPP Partai Gerindra untuk menyerahkan SK penunjukan Wakil Ketua DPRD Kota Bengkulu, atas nama Marliadi dari fraksi Gerindra. dan yang kedua penunjukan Nuzuludin sebagai ketua fraksi di DPRD Kota Bengkulu.

\"SK ini kami serahkan kepada Ketua DPC Gerindra Kota Bengkulu, Dedi Wahyudi, yang sekaligus beliau Wakil Wali Kota Bengkulu,\" terang Suharto kepada Bengkuluekspress.com, Senin (26/8)

Tentu, lanjut Suharto yang menjabat sebagai Waka ll DPRD Provinsi Bengkulu ini, SK ini untuk langsung ditindak lanjuti. Tidak ada hambatan langsung didefinitipkan menjadi resmi wakil ketua l DPRD kota Bengkulu melalui sekretariat DPRD kota Bengkulu. Wajib bersyukur dengan adanya SK ini, mempermudah pekerjaan baik DPD maupun DPC.

\"Harapan kami, amanat yang diberikan kepada saudara Marliadi dan Nuzuludin tentu tidak lepas daripada bimbingan arahan daripada partai. Tidak boleh berjalan sendiri-sendiri, karena ini harus bisa menjaga dan memperjuangkan kepentingan masyarakat,\" tegasnya.

Ditambahkannya, Partai Gerindra mengimbau kepada kader partai Gerinda se-Provinsi Bengkulu, agar tetap solid, menjaga kesatuan dan persatuan dan tidak lepas adalah menjaga NKRI supaya utuh. Jangan sampai mau di porak porandakan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. (HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: