Dinsos Seleksi Peserta Kube Teladan
ARGA MAKMUR, Bengkulu Ekspress - Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bengkulu Utara (BU) telah mempersiapkan diri untuk untuk mengikuti lomba Kelompok Usaha Bersama (Kube) Teladan tingkat Provinsi Bengkulu pada September mendatang.
Sejauh ini Dinsos mempersiapkan 3 kelompok usaha yang ada di 3 kecamatan, yakni Kube di Kecamatan Ketahun, Napal Putih dan Air Besi untuk diseleksi mengikuti lomba Kube Teladan tingkat provinsi.
\"Ya meskipun lomba Kube Teladan tingkat Provinsi di Bulan September, namun saat ini kita sedang mempersiapkan 3 Kube yang ada untuk ikut dalam lomba tersebut,\" kata Plt Kepala Dinsos BU Suwanto SH MAP.
Suwanto menambahkan, 3 Kube ini merupakan kelompok Kube yang terbaik yang ada BU. Saat ini pihaknya telah ke kelapangan langsung untuk meninjau kesiapan Kube tersebut sekaligus guna untuk menseleksi dari ke 3 Kube ini yang mana layak untuk ikut lomba tingkat provinsi nanti.
\"Untuk saat ini kita belum bisa memastikan Kube mana yang layak ikut dalam Kube Teladan tingkat Provinsi, kami masih dalam proses tahap penyeleksian,\" ujarnya.
Lebih lanjut, Suwanto juga menyampaikan, tahun 2018 lalu, Kube perwakilan Kabupaten BU tidak mendapatkan juara di tingkat provinsi, namun untuk tahun 2017 Kube perwakilan Kabupaten BU berhasil mampu menang di tingkat provinsi dan berhasil mewakili Provinsi Bengkulu untuk ikut di tingkat nasional, namun belum berhasil juara di tingkat nasional. \"Kita harapkan dari salah satu 3 Kube ini nantinya akan dapat menang di tingkat provinsi dan bisa ke tingkat nasional, sehingga bisa mengharumkan nama Provinsi Bengkulu terkhususnya Kabupaten BU,\" tandasnya.(127)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: