Poklasar Study Banding ke Bandung
KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress – Dalam rangka meningkatkan pengetahuan pengolahan dan pemasaran produk perikanan, Dinas perikanan Bengkulu Selatan (BS), mengirim kelompok pengolahan dan pemasaran (Poklasar) melakukan study banding keluar daerah.
“ Ada 3 Poklasar kami kirim bandung untuk study banding,” Kapala Kepala Dinas Perikanan BS, Novianto S Sos MSi melalui Kabid Perikanan, Pedi Maryanto.Pedi mengatakan, Poklasar yang berangkat tersebut yakni Poklasar Pino Raya, Poklasar Pino dan Poklasar Pasar Manna. Adapun lokasi study banding yakni di Bandung Barat Provinsi Jawa Barat, Mereka akan menggelar study banding selama 4 hari mulai Jum’at (22/8) hingga selesai.
“ Kita memiliki Bandung Barat lantaran daerah tersebut banyak usaha pengolahan dan pemasaran perikanan yang sudah maju,” ujarnya.Dengan adanya study banding ini, Pedi berharap peserta study banding tersebut dapat memperoleh ilmu tentang bagaimana pengolah ikan, packing, teknik pengasapan dan juga bagaimana cara promosi. Serta jenis olahan makanan dari ikan. “ Semoga dengan adanya study banding ini,ke depan usaha pengolahan dan pemasaran produk perikanan BS semakin maju,” harap Pedi. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: