Gubernur: Awasi Pembangunan Venue Porwil
BENGKULU, Bengkulu Ekspress- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu terus melakukan persiapan pelaksanaan Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera X tahun 2019. Saat ini, proses pembangunan venue 11 cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan sedang dilakukan. Gubernur Bengkulu, Dr H Rohidin Mersyah meminta kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Bengkulu untuk melakukan pengawasan secara baik atas pembanguan venue tersebut.\"Saya minta awasi secara baik pembangunannya,\" terang Rohidin dalam rapat persiapan Porwil ke-X di ruang kerjanya, Rabu (29/5) lalu.
Tidak hanya itu, Rohidin juga meminta KONI dan Dispora untuk melaporkan setiap perkembangan pembangunan. Sebab, pembangunan tersebut ditarget pada Bulan Agustus sudah bisa diselesaikan semua. Jangan sampai target pembangun melebihi waktu yang ditentukan. \"Akhir Agustus 2019 nanti venue semuanya bisa rampung,\" tambahnya.
Selain itu Gubernur juga meminta kepada KONI untuk fokus memantau jalannya persiapan fasilitas penunjang venue olahraga serta kesiapan altet Bengkulu yang akan berlaga nanti. “Porwil ini bukan untuk Pemda Provinsi Bengkulu namun untuk kemajuan dan kebanggaan seluruh masyarakat Bumi Rafflesia,” papar Rohidin.
Sementara itu, Kepala Dispora Provinsi Bengkulu, Atisar Sulaiman mengatakan, selain pengawasan, saat ini pihaknya sedang fokus untuk mematangkan terkiat teknis pelaksanaan. Sehingga dalam pelaksanaan Porwil ke-X bisa berjalan secara lancar. \"Kita akan sukseskan Bengkulu sebagai tuan rumah,\" ujar Atisar.
Untuk sosialisasi kepada masyarakat, Atisar mengatakan pada bulan Juni sudah akan mulai dilaksanakan. Baik sosialisasi melalui stiker, baliho dan spanduk, maupun melalui media massa, cetak, elektronik maupun online. Sehingga masyarakat bisa ikut menyemarakan kegiatan Porwil di Provinsi Bengkulu. \"Juni sudah mulai sosialisasi. Kita mohon dukungannya kepada semua masyarakat,\" tutupnya. (151)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: