Usai Idul Fitri, PSB Kembali Ditata

Usai Idul Fitri, PSB Kembali Ditata

PASAR MANNA, Bengkulu Ekspress – Kepala Dinas Pariwisata Bengkulu Selatan (BS), Drs H Yulian Fauzi MAP mengatakan, pihaknya terus berupaya membangun obyek wisata pantai pasar bawah (PSB). Dirinya memperkirakan, dalam waktu dekat ini, obyek wisata kebanggaan warga BS mulai ditata. “Insya allah, usai idul fitri, PSB mulai ditata,” katanya.

Yulian mengatakan, anggaran penataan PSB ini sebesar Rp 1,7 Miliar. Dana tersebut untuk 4 kegiatan yakni pembangunan menara pandang, boot walk, jalan setapak dan tempat areal parkir kendaraan. “ Anggaran penataan ini bersumber dari DAK, saat ini sedang proses tender,” ujarnya.

Yulian menjelasakan, lokasi yang akan didata dipusatkan dekat panggung utama. Hal itu dimaksudkan agar proses penataan dapat terintegrasi dalam satu kawasan. Sehingga areal sekitar panggung dapat semakin indah. Pasalnya nanti, pada areal panggung akan menjadi arena bermain. Dengan begitu diharapkan ke depan pengunjung PSB dapat semakin ramai.

Yulian menjanjikan kawasan PSB nanti, selain menjadi tempat arena bermain, juga menjadi tempat hiburan keluarga dan taman bermain anak serta ramah dengan kaum disabilitas. “ Mohon dukungannya agar penataan PSB dapat segera terwujud,” tutup Yulian.(369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: