Ekonomi Bengkulu Tumbuh Meningkat 5,10%

Ekonomi Bengkulu Tumbuh Meningkat 5,10%

\"\"Bengkulu, bengkuluekspress.com-Perekonomian Bengkulu di triwulan I, 2019 mengalami pertumbuhan sebesar 5,10% (yoy). Pertumbuhan ini mengalami kenaikan jika dibanding triwulan sebelumnya yang tumbuh 4,9%.

Hal ini terungkap saat ekpose pertumbuhan ekonomi Bengkulu triwulan I 2019 yang dilakukan Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Bengkulu, Rabu (15/5).

Secara sektoral, peningkatan juga didukung oleh membaiknya kinerja mayoritas sektor utama daerah, seperti sektor pertanian, serta industri pengolahan dan seiring masuknya musim panen serta persiapan memasuki Ramadan dan Idul Fitri.

Menurut Tim Advisory Pengembangan Ekonomi KPwBI Bengkulu Rifat Pasha, pertumbuhan ekonomi ini tertolong dengan adanya pelaksanaan Pemilu yang terjadi pada triwulan I.

“Ada berkah pelaksanaan Pemilu yang menjadi penahan sehingga membuat perekonomian Bengkulu masih bisa terakselerasi,” ujarnya.

Diakui Rifat, tekanan ekonomi global dimana perang dagang antara China dan Amerika menjadi penghambat pertumbuhan ekonomi di sejumlah negara, termasuk di Indonesia.

“Sebagai daerah yang sangat tergantung dari komoditas hal ini memberi pengaruh terhadap penghasilan masyarakat,” tambahnya.

Rifat juga mengatakan, sektor konsumsi sendiri belum banyak memberi kontribusi dari pertumbuhan ekonomi Bengkulu. Justru yang menjadi penopang lebih didominasi dari konsumsi lembaga non profit yang melayani rumah tangga (LNPMRT). Salah satunya dari pelaksanaan Pemilu yang dilakukan oleh lembaga KPU dan Bawaslu.

“Sektor ini yang secara historis banyak menopang pertumbuhan ekonomi dari pelaksanaan even-even Pemilu yang dilakukan,” tutup Rifat. (Kkj/Rls)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: