3 Nama Calon Pejabat ke Bupati
MUKOMUKO,Bengkulu Ekspress – Panitia seleksi (Pansel) jabatan pimpinan tinggi pratama selesai bekerja. Karena telah melaporkan nama yang masuk tiga besar seleksi terbuka tersebut ke Bupati Mukomuko. Khususnya untuk mengisi jabatan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan jabatan Kepala Dinas Pertanian (Dispertan).
“Tugas dari Pansel sudah selesai dan nama-nama yang kami rekomendasikan disampaikan ke Bupati Mukomuko dan diumumkan di media,”ujar Sekretaris Pansel, Jawoto dikonfirmasi Bengkulu Ekspress, kemarin (15/4).
Adapun nama-nama yang direkomendasikan dan berdasarkan peringkat, yakni jabatan Kepala DLH, peringkat satu Wahyu Hidayat SHUt yang saat ini menjabat Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura, Dispertan. Drs Suwarto yang saat ini menjabat Camat Kecamatan Ipuh dan Agus Harvinda ST yang saat ini menjabat Sekretaris Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim).
Sedangkan tiga nama untuk jabatan Kepala Dinas Pertanian, yakni peringkat satu Heri Prastyono SSTP saat ini menjabat Sekretaris Dinas Pertanian (Dispertan) yang juga sekaligus menjabat pelaksana tugas (Plt) Kepala Dispertan. Wahyu Hidayat SHUt saat ini menjabat Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura, Dispertan dan Rahmad Hidayat SPi yang saat ini menjabat Kepala Bagian Umum Setdakab.
Menurutnya, dari masing-masing tiga nama itu, bupati memilih satu dan selanjutnya disampaikan ke KASN. Kemudian dilakukan penjadwalan pelantikan dua jabatan kepala dinas eselon II di jajaran Pemkab Mukomuko. “Pelantikan direncanakan bulan April ini. Yang jelas bupati akan memilih masing-masing satu nama dari dua jabatan dan akan disampaikan ke KASN,” demikian Jawoto sekaligus Kepala BKPSDM Kabupaten Mukomuko tersebut.(900)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: