Calon Jemaah Haji, Cek Kesehatan

Calon Jemaah Haji, Cek Kesehatan

KEPAHIANG, Bengkulu Ekspress – Sebanyak 110 Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Kepahiang saat ini tengah melengkapi semua persyaratan untuk pemberangkatan. Salah satu yang menjadi syarat, yakni masalah kesehatan. Para CJH melakukan pemeriksaan kesehatan guna memastikan kesiapan berangkat menuju tanah suci.

Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kepahiang, Drs H Mulya Hudori MPd mengatakan, tahapan pemeriksaan kesehatan ini wajib dilakukan masing-masing CJH. “Setelah dipastikan keadaan sehat, barulah CJH akan memasuki tahapan pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH). Tes kesehatan dilakukan sebelum pelunasan,” ungkapnya.

Pemeriksaaan kesehatan wajib dilakukan untuk menentukan jamaah dalam keadaan sehat. Sedangkan vaksin meningitis dan influenza sangat dianjurkan kepada semua CJH untuk mendapatkan kesehatan tubuh yang prima dalam beribadah bersama ribuan orang dari berbagai penjuru dunia ini nantinya.

“Untuk tes kesehatan sebelum pelunasan BPIH itu sudah menjadi ketentuan bagi CJH dan sangat dianjurkan,” sebutnya.

Ditambahkannya, bagi CJH yang belum melakukan pemeriksaan segera datang ke Puskesmas terdekat serta melaksanakan pemberian vaksin. Sehingga, para CJH dapat menjaga kesehatannya sebelum keberangkatan haji pada Agustus mendatang.

Selain pemeriksaan kesehatan syarat pelunasan BPIH antara lain adalah CJH diminta melengkapi syarat administrasi dan lain sebagainya. “Semua administrasi untuk keberangkatan haji mulai dari pelunasan BPIH dan persyaratan lain sebagainya, sesuai dengan syarat yang telah ditentukan kementerian agama,” tutup Mulya Hudori. (320)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: