Disnakertrans Gelar, Pelatihan Kerja

Disnakertrans Gelar, Pelatihan Kerja

ARGA MAKMUR, Bengkulu Ekspress - Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) menggelar pelatihan berbasis kerja yang diikuti 380 peserta.  Pembukaan kegiatan ini dilaksanakan di halaman UPTD Balai Latihan Kerja (BLK) di Desa Gunung Besar Kabupaten Bengkulu Utara yang dibuka Asisten II Bidang Kepegawaian Ramadanus SE, kemarin (20/3). Hadir dalam pembukaan tersebut Kepala Diskernatrans Bengkulu Utara  Drs Fahrudin, serta seluruh jajaran, staf UPTD Disnakertrans Kabupaten Bengkulu Utara.

Pelatihan ini untuk menggali potensi anak-anak muda Kabupaten Bengkulu Utara (BU), agar mampu bersaing di dunia kerja hingga ke tingkat Internasional, serta untuk meningkatkan kinerja dan produktivitas.  Ramadanus mengatakan, program pelatihan berbasis kerja ini sangat berguna bagi pencari kerja, khususnya anak-anak muda di Kabupaten Bengkulu Utara, karena dengan adanya pelatihan ini diharapkan pencari kerja mempunyai keahlian ataupun kemampuan sehingga bisa bersaing dengan para pencari kerja dari luar daerah.

\"Dengan adanya dibuka program pelatihan ini diharapkan berguna bagi para pencari kerja, khususnya bagi anak-anak muda di Kabupaten Bengkulu Utara,\" kata Ramadanus.

Bukan hanya itu, dengan adanya keahlian yang diperoleh setelah mengikuti program ini peserta tidak hanya diharapkan untuk mencari kerja, tetapi juga bisa membuka usaha sendiri dan menciptakan peluang lapangan kerja.

\"Kita juga berharap nanti para peserta ini dapat pekerjaan tetapi juga bisa membuka usaha sendiri dan dapat menciptkan peluang lapangan kerja,\" harapnya.

Sementara itu, Disnakertrans Bengkulu Utara, Drs Fahrudin mengungkapkan, pelatihan berbasis kerja ini disiapkan untuk para pencari kerja di Kabupaten Bengkulu Utara agar mereka bisa bersaing di pasar kerja dan juga bisa membuka usaha sendiri. Dalam pelatihan ini pihaknya menyiapkan beberapa program pelatihan bagi para peserta, diantaranya program otomotif, komputer, pengolahan hasil pertanian, menjahit dan pertukangan. \"Ya dalam program ini sudah kita siapkan beberapa program yang berjumlah 30 paket pelatihan dan setiap paket pelatihan ini diikuti sebanyak 16 orang peserta,\" tandasnya.(127)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: