Distan Verifikasi Poktan
KEPAHIANG, Bengkulu Ekspress – Proposal kelompok tani (Poktan) yang mengajukan bantuan stek atau kopi sambung diverifikasi Dinas Pertanian (Distan) Kepahiang. Kadis Pertanian Kepahiang, Hernawan SPKP menjelaskan, verifikasi dilakukan untuk melihat kelengkapan persyaratan, apakah Poktan tersebut layak atau tidak untuk mendapatkan program bantuan kopi sambung tersebut.
“Sekarang sudah banyak proposal Poktan yang masuk dengan kita, bahkan sudah melebihi target. Tetapi kita belum bisa melaporkan Poktan yang mana akan mendapat bantuan tersebut, karena kita masih melakukan verifikasi,”sampainya.
Verifikasi proposal dan Poktan ini penting dan harus dilakukan, untuk memastikan apakah proposal dan Poktannya sudah legal apa belum. Karena salah satu syarat dari Kementerian Pertanian pusat. Yaitu tidak mau kalau ada Poktan dadakan, Poktannya harus terdaftar dan sudah ada nomor register dari pusat.
“Kalau misalkan kita masukkan proposal Poktan dadakan atau yang belum terregister, kementerian akan menolak. Jadi kita harus pastikan dari jumlah proposal yang masuk ini harus disesuaikan, apakah sudah terdaftar atau belum di pusat,” bebernya.
Dilanjutkannya, kalau untuk bantuan dari kabupaten ada 4 paket sekitar 300.000 lebih batang kopi yang akan distek atau disambung yang tersebar di 7 Kecamatan Kabupaten Kepahiang, kecuali Kecamatan Seberang Musi. Karena Seberang Musi dipusatkan untuk mendapatkan program dari pusat. “Bantuan dari kabupaten, kita hanya mengakomodir 7 kecamatan. Karena Kecamatan Seberang Musi sudah mendapat bantuan dari pusat, artinya bantuan program kopi sambung ini merata, masing-masing Poktan di kecamatan dapat,” tutup Hernawan. (320)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: