Disnakertrans Sosialisasi dan Publikasi ASC Ke XIII
BENGKULU, Bengkulu Ekspress- Ajang Seleksi Daerah (Selekda) Asean Skill Competition (ASC) Ke XIII yang akan dilaksanakan di Provinsi Bengkulu melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Bengkulu akan segera dilaksanakan. Berbagai Persiapan menuju selekda telah dilaksanakan.
Salah satunya sosialisasi dan Publikasi mengenai ASC Ke XIII, kemarin (20/2) di Ruang Rapat Disnakertrans Provinsi Bengkulu mengadakan Sosialisasi Tersebut dibuka langsung oleh Kepala Bidang Lattas Disnakertrans Provinsi Bengkulu Jauhari, SH.
Kegiatan ini mendatangkan narasumber Kasi Pengembangan Program Pelatihan Kerja, Direktorat Bina Standardisasi Kompetisi dan Pelatihan Kerja Ditjen Binalatas kemnaker, Kementerian Tenaga Kerja, Muhamad Syikhab Adrie, ST., MT.
Sosialisasi ini diikuti oleh Perwakilan Universitas Bengkulu, Kepala Bidang Pendidikan Menengah kejuruan Diknas Provinsi Bengkulu, Disnaker Kota Bengkulu, Disnaker Kabupaten Bengkulu Selatan, Disnaker Kabupaten Kepahiang, Disnaker Kabupaten Rejang Lebong, Disnaker Kabupaten Kaur, Disnaker Kabupaten Bengkulu Tengah, Kepala SMK Negeri Provinsi Bengkulu, Kepala UPTD Pelatihan Kerja, Perwakilan Pimpinan Cabang Agung Toyota Kota Bengkulu dan Perwakilan Pimpinan Cabang Honda Arista Kota Bengkulu.
\"ASC merupakan kompetisi kejuruan mulai dari Food, Fashion and creative design, IT, Manufacturing, Construction, Transportation, dan jurusan yang lainnya, diadakan dua tahun sekali,\" kata Kabid Lattas Disnakertrans Provinsi Bengkulu Jauhari, SH.
Ajang ini sangat bergengsi dan lewat ASC bisa membawa nama baik Provinsi kita yaitu Bengkulu. Untuk ASC kali ini kita mendapatkan 5 Jurusan yang akan dilombahkan meliputi Kejuruan Automobile Technology, Restaurant Service, Cooking, Web Technologies, IT Network System Administration,\" katanya.
Masih disampaikan Jauhari dari jalur seleksa (Seleksi daerah) yang insya allah akan kita laksanakan pada Bulan April tahun 2019 adalah seleksi yang dilakukan Provinsi. Pesertanya lebih umum, tidak harus dari SMK, Mahasiswa dari PTN dan PTS juga bisa ikut. \"Nantinya pemenang selekda akan mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Seleknas (Seleksi Nasional) di Singapure,\" katanya.
Setelah kompetisi biasanya sudah ada hubungan cukup dekat dengan instansi tempat training dan dinas. Dari hubungan ini biasanya bakal muncul penawaran Beasiswa pendidikan atau tawaran kerja. \"Selain itu dari sertifikat yang didapat bisa juga di gunakan untuk apply beasiswa seperti beasiswa unggulan, beasiswa luar negeri dan yang lainnya,\" Ungkapnya.
\"Alhamdulilah anak-anak dari Provinsi Bengkulu pada tahun 2015 dan 2017 berhasil mendapatkan Juara dan saat ini anak tersebut telah bekerja di Kementerian dan yang satunya lagi sedang belajar dengan Beasiswa di Cina. Saya berharap untuk tahun ini akan ada lagi anak-anak muda dari Provinsi Bengkulu yang mendapatkan Juara. Dengan begitu bisa mengharumkan Nama Provinsi Bengkulu,\" katanya.
Sebagai informasi Pada ASC ke XII Indonesia menduduki peringkat kedua dengan meraih 13 emas, 6 Perak, 8 Perunggu, dan 7 medalion of excellence (Kompotitor berhasil mencapai standar ASC) di Bangkok, Thailand tahun 2018. Ini adalah hasil maksimal yang mampu dipersembahkan putra putri terbaik Indonesia.
Prestasi Indonesia di ajang ASC harus semakin ditingkatkan oleh karena itu perlu dilakukan langkah dan tahapan persiapan yang matang dan berkualitas. Setelah berhasil mengikuti Selekda pada bulan april, akan dilaksanakan Seleknas pada akir Juli sampai dengan awal agustus tahun 2019, dan selanjutnya akan mengikuti ASC ke XIII di Singapure pada tanggal 25 sampai dengan 30 Juli Tahun 2020. \"Dengan Prestasi yang telah diraih oleh Putra putri Indonesia merupakan prestasi yang sangat membanggakan,\" katyanya.
Untuk itu kami sangat berharap di Tahun 2020 nanti Putra putri kebanggaan Indonesia bisa kembali meraih prestasi yang lebih baik lagi. Persiapan yang matang dan berkualitas tentu saja menjadi tolak ukur untuk meraih prestasi itu.
Oleh karena itu lewat sosialisasi ini kita bisa segera menyiapkan putra putri kita agar siap menghadapi seleksi ini,\" Ucap Muhamad Syikhab Adrie, ST., MT selaku Kasi Pengembangan Program Pelatihan Kerja, Direktorat Bina Standardisasi Kompetisi dan Pelatihan Kerja Ditjen Binalatas kemnaker.
Menurut Muhamad Syikhab \" Standar Keahlian yang dilombahkan di ASC hendaknya diterapkan di lembaga-lembaga pelatihan di Indonesia. Dengan begitu akan banyak anak-anak Indonesia yang memiliki standar keahlian level ASEAN dan akan berdampak baik untuk kemajuan Indonesia khususnya,\" jelasnya. (Cik8/Prw).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: