Tiga Puskesmas Diakreditasi Tahun Ini
KOTA MANNA, Bengkulu Eekspess – Dari 14 Puskesmas di Bengkulu Selatan (BS), ternyata masih ada 3 puskesmas lagi yang belum diakreditasi. Namun demikian, ke-3 puskesmas tersebut direncanakan akan diakreditasi tahun ini.“ Tahun ini, 3 puskesmas aan diakreditasi,” kata Kepala Dinas kesehatan Bengkulu Selatan, M Redhwan Arif S Sos MPH.
Redhwan mengatakan, ke-3 puskesmas tersebut yakni Puskesmas pagar gading, Puskesmas Selali dan Puskesmas Palak Bengkerung. Redhwan memperkirakan tim akreditasi dari pusat akan turun ke akhir Februari ini atau awal Maret mendatang.
“ Setelah puskesmas ini nanti diakreditasi, maka tidak ada lagi puskesmas yang belum diakreditasi,” ujarnya.
Redhwan menambahkan, adanya akreditasi ini sebagai upaya pemerintah untuk meningkatkan pelayanan kesehatan. Sehingga nanti puskesmas-puskemas dapat berfungsi maksimal dalam mengobati warga yang sakit. Dengan begitu, pelayanan kesehatan tidak hanya terpusat di rumah sakit. Akan tetapi pasien bisa sembuh walau hanya di rawat di puskesmas.
“ Adanya akreditasi, upaya peningkatan pelayanan kesehatan di puskesmas,” terang Redhwan.
Redhwan menjelaskan, dari 11 puskesmas yang diakreditasi tersebut hasilnya sangat bagus, hal ini membuktikan jika pelayanan kesehatan di puskesmas sudah sangat baik. Sehingga warga tidak perlu lagi khawatir tidak sembuh saat dirawat di puskesmas. Dengan begitu,nanti warga yang dirawat di rumah sakit, warga yang sakitnya sudah tidak bisa disembuhkan lagi di puskesmas. “ Kita terus melakukan pembenahan, sehingga pelayanan kesehatan di puskesmas semakin baik,” demikian Redhwan.(369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: