Besok, Pangdam Kunjungi Kaur

Besok, Pangdam Kunjungi Kaur

Didampingi Gubernur dan Danrem \"WabupKOTA BINTUHAN,BE – Panglima Daerah Militer (Pangdam) II Sriwijaya Mayjen TNI Puji Nugroho Widyotomo, dijadwalkan akan mengunjungi Kabupaten Kaur, Kamis besok (7/2) dan Jum\'at (8/2).  Kedatangan orang nomor satu dalam jajaran TNI AD wilayah Sumatera Bagian Selatan ini untuk meresmikan berbagai kegiatan di Kaur, dan juga memimpin upacara Pembukaan Karya Bhakti TNI.

Dalam kunjungannya ini, Pangdam akan didampingi Danrem 041 Garuda Emas Kolonel Inf Teguh Pambudi bersama Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah SAg MPd.

Untuk menyambut kedatangan Pangdam dan rombongan tersebut, Pemkab Kaur sudah melakukan persiapan dengan baik, dan saat ini tinggal menunggu pelaksanaannya.

\"Kita sudah menyiapkan semuanya, tinggal menunggu kedatangan Pangdam bersama Gubernur.   Kemudian sesuai jadwal dan susunan acara yang sudah dijadwalkan selama 2 hari,\" ujar Wabup Kaur Hj Yulis Suti Sutri usai memimpin rapat persiapan kunjungan Pangdam, kemarin.

Dikatakan Wabup, dalam agendanya pada hari Kamis (7/2) besok, selain melakukan kunjungan kerja dan pertemuan dengan Bupati Kaur Dr Ir H Hermen Malik MSc, Pangdam juga akan melakukan peninjauan pembuatan fasilitas out bond, perumahan rakyat type 36 sebanyak 100 unit dan lahan repung dan penanaman bibit singkong, semuanya di lokasi Pondok Pusaka.

Kemudian pada hari Jum\'at (8/2)  Pangdam bersama jajaran Muspida membuka upaca Pembukaan Karya Bhakti TNI, kemudian dilanjutkan Pangdam akan memberikan bantuan sepeda Motor Honda Beat kepada Ibu Muslikah Srikandi Pendidikan warga Desa Tanjung Aur Kecamatan Maje, dua acara tersebut akan dilaksanakan di Lapangan Merdeka Bintuhan.

  Selanjutnya Pangdam akan melakukan peninjaun lokasi titik nol pembangunan jalan TMMD di lokasi Padang Kempas menuju Kecamatan Maje sepanjang 14 KM.

\"Selama dua hari Pangdam di Kaur ini, mengingat banyak kegiatan TNI seperti TMMD sangat membantu masyarakat khususnya masyarakat pedesaan.  Makanya dengan adanya jalan tersebut bisa menambah perluasan jalan dan kemajuan perekonomian Kaur,\" jelasnya.

Di sisi lain, Dandim O408 BS-Kaur Letkol Inf Syafrudin mengatakan bahwa Pangdam akan tiba pagi Kamis, sudah berada di Bengkulu.  Kemudian sekitar pukul 14.30 WIB Kamis (7/2) sudah berada di rumah Dinas Bupati, kemudian sekitar pukul 16.00 WIB akan melakukan kegiatan hingga hari Jum\'atnya. \"Saat ini persiapan sudah sangat baik, kemudian kita juga sudah melakukan koordinasi kepada Dandrem di Bengkulu,\" jelasnya. (823)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: