Buka Posko Bantuan
Kejadian kebakaran yang menghabiskan dua unit rumah milik Ridwan (38) dan Kardinal (45) warga Desa Embong Uram Kecamatan Uram Jaya Senin (4/2), membuat pihak Kecamatan Uram Jaya membuka posko bantuan kebakaran.
Disampakan Camat Uram Jaya Jafri SSos kepada wartawan jika bagi para dermawan yang hendak menyalurkan bantan kepada korban kebakaran tersebut dapat langsung mendatangani posko bantuan yang berada di sebelah rumah korban kebakaran tersebut. \"Saat ini kami telah mebuka posko bantuan untuk korban kebakaran. Mudah-mudahan banyak dermawan yang hendak membantu korban kebakaran tersebut,\" jelas Jafri.
Dikatakan Jafri, hingga Selasa (5/2) kemarin bantuan untuk korban kebakaran tersebut terus mengalir, baik dalam bentuk uang tunai maupun sembako. \"Bantuan bisa berbentuk apa saja, bisa pakaian, makanan dan lainnya. Kita juga membuat kotak amal yang berada di lokasi rumah yang terbakar. Untuk bantuan tersebut kami catat dan nantinya akan diberikan langsung kepada korban kebakaran tersebut,\" kata Jafri.
Selain itu, Selasa kemarin juga terlihat para warga sedang membersihkan puing-puing rumah yang telah habis terbakar. Serta direncanakan dengan bantuan yang telah diberikan oleh Bupati Lebong dan Yanto SG pihak Kecamatan, Kepala Desa bersama warga akan bergotong royong untuk membangun kembali rumah korban.
\"Rencananya nanti kita bersama seluruh warga akan bergotong royong untuk membangun rumah korban kebakaran tersebut agar keluarga korban bisa memiliki tempat tinggal lagi,\" pungkas Jafri.(777)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: