Dokter Spesialis Belum Ada Pelamar

Dokter Spesialis Belum Ada Pelamar

BENGKULU TENGAH, Bengkulu Ekspress - Menyisakan waktu 5 hari sebelum pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) ditutup, sebanyak 2.065 pencari kerja (Pancaker) telah melakukan pendaftaran secara online di Pemkab Bengkulu Tengah.

Meski pelamar sudah cukup banyak, masih ada formasi yang belum ada pendaftarnya, yakni formasi untuk dokter spesialis. Baik dokter spesialis kandungan yang berjumlah 1 orang maupun dokter spesialis penyakit dalam yang berjumlah juga 1 orang.

\"Dari formasi yang akan diterima di lingkungan Pemda Kabupaten Benteng, masih ada formasi dari bidang kesehatan yang belum dilirik. Yakni untuk formasi dokter spesialis,\" kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Benteng, Apileslipi SKom MSi melalui Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi, M Ario Nurvansyah SH, kemarin (10/10).

Dalam mengikuti seleksi CPNS 2018 ini, jelas Ario, terdapat rangkaian tahapan yang mesti dilalui. Setelah proses pendaftaran secara online, calon peserta diwajibkan untuk menyerahkan berkas pendaftaran secara langsung ke kantor BKPSDM Kabupaten Benteng yang berada di pusat perkantoran di Desa Renah Semanek, Kecamatan Karang Tinggi.

\"Berkas diantar langsung, tidak melalui kantor pos. Jika ada syarat yang kurang, panitia seleksi daerah (Panselda) akan langsung meminta calon peserta untuk melengkapinya,\" tandasnya.

Dari 2.065 yang telah mendaftarkan, sambung dia, baru sebanyak 1.498 orang yang telah menyapaikan berkas. Mempedomani penerimaan CPNS terakhir, yakni tahun 2014 lalu, Ario mengungkapkan bahwa terdapat pengurangan jumlah calon peserta.\"Pada tahun 2014 lalu, peserta seleksi CPNS mencapai 7.000 orang,\" bebernya.

Lebih lanjut, Ario menuturkan bahwa kesempatan untuk mengikuti seleksi CPNS telah diperpanjang oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN) RI. Jika sebelumnya pendaftaran ditutup pada tanggal 10 Oktober, BKN melakukan penambahan waktu selama 5 hari. Yakni hingga tanggal 15 Oktober 2018.\"Perlu diketahui, penerimaan berkas tetap kami terima saat hari libur kerja, yakni hari Sabtu dan Minggu. Loket penerimaan berkas akan tetap terbuka,\" tutup Ario.(135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: