Pengurus Bumdes Dilatih

Pengurus Bumdes Dilatih

KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress - Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakt Desa (DPMD) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS), Siswanto SSos MSi mengatakan untuk meningkatka sumber daya manusia (SDM) pengelola badan usaha milik desa (Bumdes) di seluruh desa di Bengkulu Selatan, maka para pengelola bumdes dilatih.

“ Para pengelola Bumdes kami latih, agar bisa secara maksimal dalam mengembangkan usahanya,” kata Siswanto.

Siswanto mengatakan pelatihan ini diikuti 13 peserta pengurus BUMDes dari Kecamatan Pino. Kegiatan pelatihan dipusatkan di Hotel Bunda Nin,Kota Manna. Adapun nara sumbernya Kadis DPMD Bengkulu Selatan dan juga mantan Bupati Kaur Dr Hermen Malik MSc. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari.

“ Dengan pelatihan, diharapkan ke depan kemampuannya semakin berkembang pesat dan usaha Bumdes mereka semakin maju,” ujarnya.

Siswanto menjelaskan, pelatihan ini akan berkelanjutan. Kemudian secara bergilir semua pengurus Bumdes akan dilatih. Sehingga seluruh Bumdes di Bengkulu Selatan bisa maju. Dengan begitu, ekonnomi kerakyatan akan bangkit dan masyarakat pedesaan akan semakin sejahtera. “Semoga dengan peningkatan SDM pengelola Bumdes ini, perekonomian di desa akan semakin tumbuh,” harap Siswanto. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: