Promosikan Daerah, Libatkan Pelajar
KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress – Bengkulu Selatan (BS) memiliki potensi yang luar biasa mulai dari obyek wisata, kuliner hingga budaya. Untuk memperkenalkan potensi daerah ini, Pemda Bengkulu Selatan melibatkan para pelajar Bengkulu Selatan
“ Kami berusaha melibatkan pelajar Bengkulu Selatan untuk mempromosikan potensi yang dimiliki Bumi Sekundang ini,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi, Supran SH MH.
Supran mengatakan, dengan kemajuan ilmu komunikasi melalui internet. Saat ini para pelajar Bengkulu Selatan diperkirakan sudah mengenal media sosial (Medsos) seperti Instagram, Facebook, Twitter dan juga Blogger. Sehingga pihaknya melatih anak-anak tersebut menjadi komunitas pengguna internet seperti blogger. Kemudian mereka dapat mengenalkan potensi sumber daya alam, pariwisata dan keunggulan daerah lainnya kepada teman-teman mereka.
“ Anak-anak ini generasi milenial saat mereka fosting potensi Bengkulu Selatan di medsos, diharapkan teman-teman mereka melihatnya hingga tertarik mengunjungi Bengkulu Selatan,” imbuhnya.
Oleh karena itu, saat ini, pihaknya mulai melatih anak-anak SMA sederajat untuk memanfaatkan medsos dengan kegiatan promosi daerah, seperti penulisan artikel, membuat blog dan mengelola konten digital. Saat ini ada beberapa pelajar dari beberapa SMA sederajat di Bengkulu Selatan mulai dilatih.
Sehingga diharapkan nanti mereka aktif berselancar di dunia maya mengenalkan Bengkulu Selatan. Sehingga diharapkan mampu mendatangkan wisatawan dan dan investor yang cenderung mencari informasi di internet dan media sosial. Sehingga diharapkan dunia pariwisata dan iklim investasi di BS dapat berkembang pesat.
“ Semoga dengan banyaknya anak-anak yang aktif di dunia maya, orang luar akan tahu potensi di Bengkulu Selatan pada akhirnya mampu memberikan dampak positif bagi kemajuan Bengkulu Selatan,” harap Supran. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: