13 Februari, Bundra Dilantik

13 Februari, Bundra Dilantik

\"BundraBENGKULU,BE- Surat keputusan (SK) pengangkatan Bundra Jaya sebagai Bupati Seluma definitif sudah ditanda tangani oleh Menteri Dalam Negeri. Surat tersebut akan dijemput oleh Biro Administrasi Pemerintahan Setda Pemerintah Provinsi.

Namun, rapat koordinasi antara Pemerintah Kabupaten Seluma dan Pemprov Bengkulu, menjadwalkan pelantikan Bundra Jaya akan dilakukan 13 Februari 2013. \"Memperhatikan jadwal gubernur dan usulan Pemprov, pelantikan dijadwalkan 13 Februari,\" Kata Sekretaris Kabupaten Seluma  Mulkan Tajudin.

Ia mengatakan pelantikan akan dilakukan di Gedung DPRD Kabupaten Seluma. sedangkan pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK Seluma, akan dilaksanakan pada 15 Februari, di aula Bappeda Provinsi Bengkulu. \"Tidak serentak, karena menyesuiakan jadwal Ketua TP PKK Provinsi,\" katanya.

Dalam rapat yang dipimpin oleh Asisten I Setda Pemprov Drs Sumardi MM menjelaskan agar, Pemerintah Kabupaten Seluma menyiapkan dengan baik pelantikan tersebut. Termasuk pakaian yang dikenakan Bupati yang akan dilantik, agar tidak salah. \"Pakaian jangan salah, Cupu (Lambang) bupati tidak sama dengan wakil. Jangan dipakai yang lama. Biro Pemerintahan Seluma harus mempersiapkan ini, jangan sampai salah,\" ujar Sumardi.

Sedangkan mengenai keamanan, hal ini akan dirapatkan pada 6 Februari yang akan dipimpin oleh Gubernur H Junaidi Hamsyah, bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Provinsi. \"Pembahasan keamanan akan dibicarakan khusus (Rapat FKPD),\" katanya.

Kepala Biro Adminisrasi Pemerintahan Setda Pemprov Drs Hamka Sabri mengatakan akan mengambil SK tersebut Senin(4/2) nanti. SK tersebut sudah selesai ditandatanagi Mendagri. \"Berarti sudah selesai tinggal mengambil saja,\" katanya.

Sedangkan menurut Marto Sep, Staf Sekretaris DPRD Kabupaten Seluma, mengatakan undangan yang akan disebarkan saat pelantikan sebanyak 1500 undangan, antara lain yang diundang bupati/walikota se Provinsi Bengkulu, bupati/walikota provinsi tetangga, tokoh masyarakat, kades dan perangkat daerah setempat. \"Undangan sudah kita sesuaikan dengan kapasitas ruangan,\" katanya.(100)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: