Gaji ke 13 Tunggu SE

Gaji ke 13 Tunggu SE

MUKOMUKO,BE – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mukomuko, BM Hafrizal SH meminta seluruh PNS di jajaran Pemkab Mukomuko untuk bersabar. Pembayaran gaji-13 masih menunggu surat edaran (SE) Menteri Keuangan. “ Anggaran untuk pembayaran gaji ke -13 telah disiapkan, jika SE nya sudah ada maka gaji ke 13 tersebut pasti akan langsung kita bayarkan,” katanya. Menurutnya, pembayaran gaji ke 13 bagi para PNS itu dengan tujuan agar dapat memberikan keringanan kepada para keluarga PNS untuk memenuhi kebutuhannya terutama biaya sekolah anak-anaknya. Gaji ke 13 itu akan dibayar penuh alias tidak ada potongan sepersen pun. “ Gaji ke 13 ini pastinya berbeda-beda sesuai dengan perbulan yang diterima para PNS. Yang jelas gaji ke 13 itu tidak ada potongan sepersen pun,” bebernya.

Lanjutnya , khusus bagi para tenaga honorer ataupun tenaga sukarela supaya tidak minder, karena gaji ke 13 itu hanya diperuntukan bagi CPNS ataupun PNS. “ Kita harap tenaga honorer yang ada tidak minder, karena pada saat pencairan gaji ke 13 adalah untuk para PNS saja. Kalau memang ada PNS yang ringan tangan untuk menyisihkan sedikit gajinya untuk para tenaga sukarela atau lainnya itu adalah hak PNS yang bersangkutan yang ingin berbagi. Yang jelas pembayaran gaji ke 13 tunggu SE dan tidak ada pemotongan sepersen pun,” ungkap Hafrizal. (900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: