Polres Buru Pembuang Bayi

Polres Buru Pembuang Bayi

BENGKULU, Bengkulu Ekspress- Polres Bengkulu terus melakukan penyelidikan terkait penemuan jenazah bayi di tempat pembuangan sampah jalan Bencoolen, tidak jauh dari jembatan kualo, Rabu (11/7) lalu. Guna mengetahui dan memburu pelaku pem buang bayi malang tersebut.

Kapolres Bengkulu Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Prianggodo Heru Kunprasetyo SIK melalui Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Ajun Komisaris Polisi (AKP) Indramawa Kusuma Trisna Sarjana Ilmu Kepolisian (SIK) mengatakan, hasil perkembangan penyelidikan pihaknya sudah mengantongi sejumlah bukti dari hasil olah TKP. Hanya saja saat ini pihaknya masih melakukan pengembangan untuk mengungkap kronologis sehingga bisa menangkap pelaku.

\"Hasil olah TKP sudah kita lengkapi, tetapi kita masih melakukan pengembangan terkait kronologisnya,\" jelas Kasat Reskrim.

Diduga kuat bayi tersebut hasil hubungan gelap, sehingga kelahirannya tidak dikehendaki si orang tua. Bayi dibuang diduga untuk menutupi aib.  \"Terkait motif kita masih dalami,\" pungkas Kapolres. Saat ditemukan oleh pemulung yang kebetulan hendak mencari barang bekas di TKP, kondisi bayi sudah tidak bernyawa. Kondisi sangat mengenaskan, tali pusar melilit leher dan ari-ari masih tertempel dibadan bayi. Posisi badannya meringkuk diatas kain sarung dan gelas plastik bekas minuman kemasan. Bahkan seperti ada bekas luka sayatan dibagian paha sebelah kanan.

Lokasi pembuangan sampah tempat jenazah bayi ditemukan sangat sepi. Sejumlah warga yang membuang sampah bahkan tidak tahu ada jenazah bayi ditemukan dilokasi tersebut. Mereka malah heran kenapa dilokasi pembuangan sampah tersebut terpasang garis polisi.(167)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: