Plt Gubernur Bengkulu Imbau Masyarakat Jangan Golput

Plt Gubernur Bengkulu Imbau Masyarakat Jangan Golput

Bengkulu,Bengkulurkspress.com - Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah MMA, mengimbau masyarakat kota Bengkulu, agar tidak Golput (golongan putih) pada bursa pesta demokrasi Pemilihan Walikota (Pilwakot) Bengkulu. Hal tersebut dikatakannya seusai mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS) 14 Jalan Sadang I, RT 06 RW 02, Kelurahan Lingkar Barat, Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu Rabu pagi (27/6).

”Kita akan gunakan hak suara ini dengan bijak. Kita harapkan agar mereka ini mendapatkan pemimpin yang diharapkan. ,” pungkas Plt Gubernur Bengkulu H. Rohidin Mersyah MMA, Kepada Bengkuluekspress.com, Rabu (27/6/18).

Rohidin mengatakan, pencoblosan ini memang harus didorong. Meski sebelumnya petugas sudah mengajak masyarakat untuk memilih.

\"Mudah mudahan partisipasi masyarakat kita akan lebih baik. Berharap angka pemilihan meningkat. Ini menentukan pembangunan daerah mendatang,\" tukasnya.

Rohidin mengimbau, kepada semua warga melakukan pencoblosan secara sadar dan penuh tanggung jawab. Jangan sampai ada yang golput. Cukup meluangkan waktu sejenak untuk datang ke TPS melakukan pencoblosan untuk menentukan pemimpin 5 tahun kedepan. ”Pilihlah calon pemimpin yang dinilai mampu membangun Kota Bengkulu, yang lebih maju,\" himbaunya.

Saat memberikan hak suaranya di TPS 14 Jalan Sadang I, RT 06 RW 02 Kelurahan Lingkar Barat, Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu, Rohidin ditemani istri dan ibu mertuanya yang juga ikut memberikan hak suaranya. (HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: