Koperasi Berprestasi Diberi Reward

Koperasi Berprestasi Diberi Reward

BENGKULU TENGAH , Bengkulu Ekspress - Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Koperasi ke-71, Pemerintah Daerah (Pemda) melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) berencana memberikan penghargaan kepada sejumlah koperasi yang dinilai berprestasi.

Sekretaris Disperindagkop dan UKM Kabupaten Benteng, Hj Sri Yurdaniah SE MSi menjelaskan, bahwa saat ini pihaknya sedang mempersiapkan panitia khusus untuk melakukan penilaian terhadap koperasi yang ada di Kabupaten Benteng.

\"Pada tahun 2018 ini, kami berencana untuk memberikan penghargaan kepada koperasi yang dianggap aktif. Reward yang akan diberikan dalam bentuk uang pembinaan dan tropi penghargaan,\" jelas Sri.

Mantan Kabid Koperasi ini menjelaskan, saat ini Kabupaten Bengkulu Tengah memiliki sebanyak 60 koperasi yang aktif dan telah terdaftar secara resmi di Disperindagkop dan UKM Kabupaten Bengkulu Tengah.  Ia mengungkapkan, tujuan peringatan tersebut, kembali memberikan pemahaman kepada masyarakat atas manfaat adanya koperasi di Bengkulu Tengah. Selain itu, selama ini sudah banyak anggota yang terbantu perekonomian karena adanya koperasi.

\"Tak bisa dipungkiri bahwa tak sedikit masyarakat Kabupaten Bengkulu Tengah yang terbantu dengan adanya koperasi. Terutama dari program pinjaman dana bergulir yang dananya bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD). Sebab itulah, menjadi tugas bersama dalam mengembangkan koperasi yang ada di Kabupaten Bengkulu Tengah,\" tandasnya.(135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: