Bupati Diminta Bentuk Tim Independen

Senin 21-01-2013,13:42 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BE - Ketua Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Kabupaten Rejang Lebong (RL), M Sujud meminta Bupati H Suherman SE MM membentuk tim investigasi independen untuk melakukan audit terhadap kekayaan pejabat. Dikatakannya, hal tersebut dilakukan dalam rangka menyikapi mencuatnya persoalan pejabat RL yang hidup glamor di luar kewajaran.

\"Kabar soal pejabat yang bermewah-mewahan ini sudah menjadi konsumsi publik, hingga menimbulkan pertanyaan di masyarakat, siapa pejabat yang sejak menduduki jabatan hidupnya gelamor dan bermewah-mewahan itu,\" tegas Sujud.

Pembentukkan tim investigasi tersebut, sambung Sujud, diperlukan agar tak menimbulkna fitnah dan prasangka negatif di tengah masyarakat, bahkan di kalangan pejabat daerah itu sendiri. KAMMI meminta bupati, lanjut Sujud melibatkan penyidik tindak pidana korupsi dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Curup dan Polres Rejang Lebong dalam tim independen itu.

”Investigasi jangan hanya setingkat kepala SKPD, tapi juga sampai ke tingkat kepala bidang dan pejabat dibawahnya lagi,\" pinta Sujud. Kabar pejabat hidup bermewahan dan memiliki aset miliaran rupiah tersebut yang mencuat sejak beberapa waktu terakir, sambung Sujud, telah menjadi isu yang bias di masyarakat. Ditegaskannya, jika nantinya tim sudah dibentuk dan investigasinya menemukan hal yang wajar terhadap pejabat yang hidupnya gelamor, maka tim tersebut mesti menyebutkannya bahwa kondisi pejabat tersebut tak menjadi persoalan.

\"Namun kalau penghasilan yang diperoleh tidak wajar selama menjabat, tidak punya catatan usaha lain sebagai sumber penghasilan uang, patut dipertanyakan. Tim itu harus memberi rekomendasi kepada bupati. Bahkan bila perlu dilakukan pengusutan dugaan korupsi dan gratifikasi, \" katanya. (999)

Tags :
Kategori :

Terkait