DPD RI Dukung Visit Bengkulu 2020

Sabtu 05-11-2016,17:02 WIB

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) mendukung penuh pemerintah Provinsi Bengkulu dalam mewujudkan Visit Bengkulu 2020. Dukungan ini disampaikan oleh salah satu Anggota DPD RI asal Bengkulu, Riri Damayanti saat menggelar seminar nasional Pengembangan Potensi Pariwisata Menuju Visit Bengkulu 2020 di Hotel Santika Kota Bengkulu, Sabtu (05/11/2016).

Visit Bengkulu 2020 merupakan cita - cita Provinsi Bengukulu untuk menjadikan daerahnya sebagai destinasi wisata skala internasional.

\"Cita -cita provinsi Bengkulu menuju Visit  Bengkulu 2020 ini harus kita support. Sebagai elemen masyarakat, mahasiswa dan saya pribadi selaku anggota DPD RI mendukung secara keseluruhan,\" ujar Riri, Sabtu (05/11/2016).

Salah satu upaya untuk mewujudkan itu semua dengan mengadakan seminar dengan melibatkan seluruh aspek masyarakat seperti mahasiswa, pemangku kebijakan, pelaku usaha, organisasi, LSM dan tokoh - tokoh pemuda. Semua aspek masyarakat tersebut harus dilibatkan untuk saling tukar menukar wawasan.

\"Kita mengundang empat narasumber. Dua narasumber nasional dan dua narasumber dari dalam Bengkulu. Mudahan -mudahan dari empat sudut pandang tersebut dapat membuka wawasan kita bagaimana peran kita untuk menuju visit bengkulu 2020,\" ungkap Riri.

Lanjutnya, salah satu yang dibahas dalam seminar yakni bagaimana strategi pengembangan potensi wisata yang ada di Provinsi Bengkulu. Diantaranya, Pemerintah diminta untuk fokus pada pembangun infrastruktur, sehingga akses menuju Bengkulu dapat lebih terbuka.

\"Seandainya jalan sudah terbuka, semua fasilitas infrastruktur sudah lengkap maka investor asing dan wisatawan luar bisa masuk,\" terang senator termuda ini.

Tak hanya itu, Masyarakat lokal juga harus berperan dalam melestarikan budaya asli daerah Bengkulu. Seperti musik - musik daerah harus terus dilestarikan.

\"Jangan sampai karena ikut kekinian musik asli daerah kita hilang. Musik daerah kita ini lebih indah dari musik lain,\" pungkasnya.

Seminar yang digelar hari ini merupakan program dari Magister Manajemen Universitas Bengkulu yang bekerjasama dengan DPD RI dan pelaku usaha di Provinsi Bengkulu. Adapun narasumber seminar yakni, Insiawati ayus dari Anggota DPD RI, Poppy Rufaidah selaku akademisi Unpad, Bayu Dwi saputra dari Unib, dan Nugroho Setyo selaku Budi General Manajer Telkom Wilayah Bengkulu. Wakil Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah dan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisins Unib Prof Lizar Alfansi juga hadir sebagai keynote speech dalam seminar tersebut. (Dil)

Tags :
Kategori :

Terkait