Puluhan Koperasi Dihapuskan

Sabtu 06-08-2016,12:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

MUKOMUKO, Bengkulu Ekspress -  Kepala Bidang Koperasi Kabupaten Mukomuko, Maridi menegaskan, dari sekitar 104 koperasi yang ada di daerah tersebut, sekitar 60 koperasi bakal dihapuskan atau dibubarkan. Ini dikarenakan puluhan koperasi itu tidak aktif lagi. “Koperasi yang tidak aktif tersebut telah kita usul untuk dihapuskan,” ujarnya. Koperasi tidak aktif itu dengan alasan tidak adanya kegiatan operasional dan lainnya.  Sedangkan pemerintah menginginkan keberadaan koperasi yang berkualitas dan mempunyai potensi pengembangan yang baik untuk masyarakat. “Puluhan koperasi diusulkan dihapus itu mayoritas  koperasi warisan dari kabupaten induk dulu,” ujarnya. Sedangkan puluhan koperasi lainnya masih aktif. Yang dinilai sehat sekitar 15 koperasi. Mayoritas koperasi di daerah ini bergerak dibidang pertanian dan simpan pinjam. Karena daerah ini mayoritas masyarakatnya adalah petani. Koperasi yang aktif tersebut, tambah Maridi, pihaknya hanya sebatas melakukan pembinaan supaya dalam penggelolaan koperasi itu dapat berjalan dengan baik dan berkembang. Karena koperasi yang sehat akan memberikan dampak positif bagi masyarakat khususnya warga yang bergabung di koperasi tersebut. “Koperasi yang tidak aktif terkendala modal dan tidak ada suntikan dana dari pemerintah. Yang jelas koperasi yang aktif kita lakukan pengawasan. Yang tidak aktif dihapuskan,” ungkapnya. (900)

Tags :
Kategori :

Terkait