Sebulan, Empat Kali Warung Romi Dibobol

Senin 04-01-2016,11:10 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, BE - Romi (45), ibu rumah tangga yang berkediaman di Jalan WR  Supratman RT 02 RW  01 No  05 Kelurahan Beringin Raya  Kecamatan Muara Bangkahulu  Kota Bengkulu, terkejut ketika hendak membuka warung kelontongan miliknya, pada Sabtu pagi (2/1) lalu. Pasalnya, warung miliknya yang terletak tepat di tepi Jalan menuju gerbang Unib belakang sudah dibobol kawanan pencuri. Akibatnya, sebanyak 8 bungkus rokok, 12 kaleng sarden dan 6 kaleng susu bendera berhasil dibawa kabur pencuri. Sehingga korbanmengalami kerugian hingga jutaan rupiah. \"Aku terkejut pas mau buka warung, aku lihat satu lembar pintu papannya sudah terbuka dan terletak di pinggir pintu,\" kata Romi, kepada BE, kemarin (3/1). Menurut Romi, kawanan pencuri itu masuk melalui pintu depan warung kelontongan  dengan cara mencongkel gembok yang mengunci pintu depan warung tersebut. Dan juga, kejadian pagi itu bukanlah kejadian pertama kali yang ia alami. Sebelumnya warung tersebut sudah tiga kali disatroni kawanan pencuri dalam kurun waktu satu bulan. \"Sebelumnya warung ini sudah tiga kali di masuki pencuri, tapi karena kerugiannya tidak terlalu banyak kami tidak pernah melaporkannya ke Polsek,\" Ujarnya. \"Kalau kejadian yang terakhir ini, kami mengalami kerugian Rp 4 juta. Tapi kalau di jumlahkan dari kejadian awal total kerugian Rp 5 juta, dalam satu bulan ini,\" kata Romi. (CW6)

Tags :
Kategori :

Terkait