K2 Tuntas, Mutasi Digelar

Jumat 31-10-2014,18:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

ARGA MAKMUR, BE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara (BU) dalam waktu dekat akan menggelar mutasi pejabat eselon II dan III. Dipastikan, waktunya dilaksanakan setelah Badan Kepegawaian Daerah (BKD) menuntaskan urusan pegawai dari honorer kategori II atau K2. Hal terebut dikatakan Kepala BKD BU, Dullah SE. Menurutnya, saat ini BKD harus menyelesaikan tugas yang benar-benar telah berada didepan mata. \"Yang jelas dipersiapkan dulu, setelah waktu longgar barulah kita laksanakan, karena saat ini kita masih sibuk dengan tes CPNS, setelah ini sibuk dengan proses NIP K2,\"ujar Dullah. Ditambahkannya, setelah semua urusan yang berada di depan mata tuntas, barulah ke masalah mutasi pejabat untuk mengisi kekosongan pejabat eselon 3 di berbagai instansi. Termasuk pula pada jabatan eselon II, asisten II yang saat ini masih belum terisi. Tapi, waktu yang digunakan untuk menggelar mutasi ini memang harus diwaktu yang tepat dan tidak sibuk seperti saat ini. Pekerjaan yang sedang ditangani BKD saat ini yaitu pelaksanaan tes CPNS, setelah pelaksanaan tes ini tugas berpindah ke masalah K2, di perkirakan pada bulan November akan selesai. Itu artinya setalah November baru mutasi bisa dilaksanakan. \"Nanti setelah pekerjaan mendesak selesai, baru tim kita bekerja,\" imbuhnya. Menurutnya, untuk nama-nama pejabat untuk mutasi tersebut telah didaftar dan disiapkannya. Tahap selanjutnya tinggal menunggu evaluasi dan saat ada waktu akan dilaksanakan rapat terlebih dahulu. (927)

Tags :
Kategori :

Terkait