Polres Giatkan UKL

Kamis 04-09-2014,15:33 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BE - Berbagai upaya dan langkah terus dilakukan oleh jajaran Polres Rejang Lebong untuk mengatasi aksi kriminalitas yang belakangan meningkat di wilayah hukumnya. Baru-baru ini Polres Rejang Lebong  membentuk 4 regu Unit Kecil Lengkap (UKL).  Regu kecil ini akan bertugas melakukan patrol serta razia rutin di sejumlah titik rawan kriminalitas. \"UKL terdiri dari beberapa personil seluruh satuan yang ada di jajaran kita, mulai dari Sabhara, Intelkam, Reskrim, Narkoba hingga Satuan Lalu lintas,\" ujar Kapolres Rejang Lebong AKBP Edi Suroso SH melalui Kabag Ops, Kompol Edi Sujatmiko, SSos, Rabu (3/9) kemarin. Menurut Kabag Ops, dalam satu regu UKL terdiri dari 28 personil. Setiap regu dijadwalkan melakukan patrol dan razia di sejumlah titik lokasi yang dinilai rawan kriminalitas.  1 regu bergantian terus melakukan kegiatan. \"Patroli dan razia kendaraan ini dilakukan setiap siang dan malam.  Lokasinya tergantung dengan tingkat keamanan di 15 kecamatan yang ada,\" tambah Kabag Ops. Lebih lanjut Kabag Ops menjelaskan, dalam kurun waktu satu minggu aksi kriminalitas sering terjadi di Kecamatan Curup Utara, maka, 1 regu akan rutin melakukan razia dan patrol di kawasan tersebut, baik siang maupun malam. Ditambahkan Kabag Ops, kegiatan serupa akan dilangsungkan secara rutin. Meskipun baru akan dilaksanakan namun pihaknya yakin dan menilai kegiatan ini efektif dilaksanakan, setidaknya dapat mengurangi jangkauan para pelaku kriminal untuk melangsungkan aksinya. Khususnya, spesialis Curanmor, Curat serta Curas. \"Selain membentuk UKL, kita juga telah menyebarkan sejumlah petugas berpakaian preman di titik tertentu. Kita juga berharap peran serta masyarakat untuk memberikan informasi kepada petugas, sehingga petugas kami dapat bertindak cepat\" harap Kabag Ops. (251)

Tags :
Kategori :

Terkait