870 RTM Butuh Perhatian

Rabu 30-04-2014,18:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENTENG, BE - Jumlah warga miskin di Kecamatan Bang Haji sudah tembus 870 kepala keluarga. Data ini akurat, sesuai laporan dari 12 kepala desa di Kecamatan Bang Haji. Dari data tersebut, sebanyak 187 kepala keluarga sudah menerima Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM), sisanya sekitar 683 belum mendapat bantuan sosial dan mereka membutuhkan perhatian pemerintah daerah. “Masih banyak sekali warga miskin di Kecamatan Bang Haji ini belum dapat bantuan seperti BLSM. Kepala desa banyak yang protes masalah ini, dan bahkan menuntut pemerintah agar kembali mengusulkan keluarga yang memang benar-benar miskin. Kalau bisa, yang miskin ini mendapatkan bantuan sosial, untuk kesejahteraan bersama,” ujar Camat Bang Haji, Zahrin S.Sos pada BE kemarin. Zahrin juga berharap banyak, apabila tidak mendapat BLSM, jalan satu-satunya mengusulkan sisa warga miskin ini mendapatkan Program Keluarga Harapan (PKH) tahun 2014. Karena program keluarga harapan, diprediksi bisa menjamin kenyamanan dan kesejahteraan masyarakat untuk bertahan hidup. “Kesejahteraan sosial di Bang Haji masih memprihatinkan,” kata Zahrin. Menurutnya, hampir setiap desa di wilayah Kecamatan Bang Haji memiliki warga miskin. Mendapatkan BLSM yang jumlahnya masih sangat minim, menimbulkan gejolak yang keras dari warga Bang Haji. “Ya, rata-rata kepala desa protes dan menolak program BLSM. Kesannya tak tepat sasaran, masih banyak yang tak tersentuh,” katanya. Ia menambahkan, kepada SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) khususnya yang membidang masalah penanggulangan kemiskinan untuk proaktif turun ke desa. Terutama, untuk program bantuan baik dari pemerintah pusat, provinsi maupun kabupaten Benteng ini sendiri. Sehingga, pembagian porsi bantuan ini dapat merata dan dinikmati seluruh masyarakat di Benteng ini. \"Kepala desa ini harus terus mencari info terkait bantuan apa yang ada baik ditingkat kabupaten/provinsi maupun pusat,\" tambahnya. (111)

Tags :
Kategori :

Terkait