TAIS, BE - Sebanyak 400 orang guru SD, SMP dan SMA se-Kabupaten Seluma hari ini (29/1) akan diperiksa Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Bengkulu. Hal tersebuts ebagai upaya tindaklanjut klarifikasi masalah dana tunjangan sertifikasi triwulan empat 2012 lalu tidak belum cair. “Ini dilakukan guna mengetahui penyebab tidak terbayarkannya sertifikasi tahap ke IV tahun 2012 lalu,” kata Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Seluma Muksir Ibrahim SPd. Dikatakannya, saat ini masih ada sisa dana di kas daerah yang belum bisa dibayarkan kepada guru penerima untuk triwulan keempat tahun 2012 lalu dengan taksiran dana sebesar Rp 5 miliar. Jika tetap menggunakan dana kelebihan sertifikasi ini maka sudah bisa dipastikan tidak akan mencukupi. Hanya saja pemeriksaan ini hanya menunjukkan bukti terhadap penerima sertifikasi semata. Dan pemeriksaan sendiri akan dilakukan pada SMPN 1 Seluma secara dua tahap pemeriksaan. “Guru-guru yang telah menerima ini akan dimintai bukti sertifikasi yang telah dibayarkan dan dijamin tidak akan memakan waktu yang lama,” katanya. Menurutnya, Hasil pemeriksaan tersebut kemudian akan disampaiakan ke Kementrian Dikbud, sehingga diketahui berapa kekurangannya sertifikasi yang belum dibayarkan pada triwulan ke IV tahun 2012 lalu tersebut. Selain itu, terkait kekuranggan tersebut akan disampaikan ke Kementrian Keuangan, agar jumlahnya bisa ditambah. Setelah jumlah anggarannya cukup barulah akan dibayarkan kepada para penerima untuk triwulan keempat 2012 lalu. “Kita harap kekuranggan ini dapat di tambah sehingga mereka akan menerima sertifikasi triwulan ke IV tahun 2012 lalu,” ujarnya. (333)
400 Guru Diperiksa BPKP
Rabu 29-01-2014,20:22 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :