BENGKULU, BE - Kepolisian Daerah (Polda) Bengkulu akan menggelar kampanye gerakkan keselamatan nasional berlalu lintas di Provinsi Bengkulu. Kapolda Bengkulu Jendral Pol Drs Tatag Sumantri melalui Dir Lalu Lintas Kombes Pol Beni Ali mengatakan, kampanye tersebut akan dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan ini guna menekan angka kecelakaan lalu lintas yang sangat tinggi pada tahun 2013, sebab Indonesia menempati posisi kelima besar negara dengan korban meninggal akibat kecelakaan lalulintas. Sehingga Presiden RI mengeluar Inpres No 4 Tahun 2013, yang memuat regulasi untuk membuat sebuah gerakkan yang sifatnya membuming agar masyarakat menjadi pelopor keselamatan lalulintas dengan mengutamakan keselamatan sebagaiam kebutuhan. \"Ini gerakkan nasional yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia. Untuk pusat tentunya dibuka langsung oleh presiden, provinsi oleh gubenur dan kabupaten/kota tentunya kepala daerah masing-masing,\" ungkap Benny Ali ditemui diruang kerjanya kemarin (24/1) Dijelaskan Benny Ali, untuk tahun 2103 di Indonesia angka kematian akibat kecelakaan lalu lintas mencapai 25.157.000 jiwa, untuk luka berat mencapai 29.347.000 jiwa sedangkan luka ringan sebanyak 1.113.000. Sehingga Indonesia menjadi perhatian dunia karena banyaknya angka kematian akibat kecelakaan lalulintas tersebut. \"Dengan data saat ini, untuk perbulannya angka kematian akibat kecelakaan lalulintas mencapai 2.096 jiwa, setiap hari 69 orang perjam 3 orang,\" terangnya. Disebutkan Beny Ali, untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat Provinsi Bengkulu, agar menjadi pelopor keselamatan berlalulintas dengan mengutamakan keselamatan menjadi kebutuhan. Ad 5 pilar penting yang harus dipahami masyarakat agar keselamatan berlalu lintas yang dituju dapat tercapai. Pertama, Managemen Keselamatan Jalan,kedua Jalan Berkeselamatan ketiga Kendaraan berkeselimatan dan keempat Prilaku Pengguna Jalan serta kelima Penanganan Pra dan pasca Kecelakaan. \"Bahwa yang harus dikedepan, untuk menciptakan sistuasi kamseltibmas, semua komponen harus menggerakan diri menjadikan keselamatan seabagai suatu kebutuhan,\" teranngya. Diungkapkan Beny Ali, untuk kampanye gerakan keselamatan berlalu lintas akan dilaksanakan Minggu (26/1) dikawasan spot center. Dimulai pagi hingga selesai, dengan kegiatan komitmen bersama untuk keselamatan berlalulintas Oleh Badan Musyarawarah Adat (BMA), Pemberian penghargaan kepada siswa sekolah yang menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas selama ini serta acara intinya akan digelar deklarasi gerakan pelopor kesematan berlalu lintas yang akan dipimpimpin langsung oleh Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyahj. Serta dilanjutkan acara hiburan lainya. (320)
Polda Gelar Gerakkan Keselamatan Berlalu Lintas
Sabtu 25-01-2014,10:52 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :