Diduga Hasil Curian, Honda Beat Diamankan

Senin 20-01-2014,10:15 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

MANNA, BE – Warga Desa Melao Kecamatan Manna kemarin sore menemukan satu unit sepeda motor  di pinggir jalan. Hanya saja setelah ditunggu lama tak ada satupun orang yang mengaku sebagai pemilik sepeda motor itu. Lantaran tak ada yang mengaku sebagai pemiliknya warga mencurigai jika motor itu hasil curian. Kemudian sepeda motor diserahkan ke Mapolsek Manna. Kapolres BS, AKBP Abdul Muis SIK melalui kapolsek Manna, Iptu Rizki Akbar didampingi Kanit Reskrim Bripka Suisman mengakui jika sepeda motor tak bertuan itu sudah diamankan di Mapolsek Manna. “Warga mencurigai jika sepeda motor itu hasil curian, lalu diserahkan kepada kami,” katanya. Menurut Suisman, penemuan sepeda motor itu kemarin sore sekitar pukul 15.00 WIB. Saat itu ada seorang warga bernama Candrawati (56), sedang melintas di depan SD desa setempat. Dirinya mencurigai sepeda motor itu pasalnya terparkir tanpa ada pemiliknya. Lalu warga yang bersangkutan melaporkannya kepada Kepala Desa Melao, Asmindali. Kades dan warga mengeceknya, ternyata sang motor sudah rusak, begitu juga kunci kontaknya juga sudah rusak. Lalu wargapun mencurigai jika sepeda motor itu hasil curian dan menyerahkannya kepada polsek Manna. “Saat ditemukan kondisi stangnya sudah rusak dan sepertinya kuat dugaan hasil curian,” ungkap Suisman. Suisman pun mengharapkan jika ada warga yang merasa kehilangan sepeda motor jenis Honda Beat warna merah dengan les hitam untuk segera mengeceknya di Mapolsek Manna. Hanya saja sayangnya saat ditemukan sepeda motor itu sudah tidak ada lagi terpasang nomor polisinya sehingga sulit untuk ditelusuri. “Bagi yang merasa kehilangan sepeda motor mirip dengan yang kami amakan silakan datang ke Polsek,” terang Suisman. (369)

Tags :
Kategori :

Terkait