Anak Petani Berprestasi

Jumat 17-01-2014,23:45 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Hidup berawal dari mimpi, ungkapan yang sering kita dengar ini benar adanya. Hidup dan mimpi kesatuan yang padu dan tidak dapat dipisahkan. Setiap orang pasti memiliki mimpi atau harapannya masing-masing dan berusaha mewujudkannya. Tidak terkecuali bagi Miro Hadi Kusuma, mahasiswa semester 7 Jurusan Bimbingan dan Konseling (BK) di Universitas Prof. DR. Hazairin SH (Unihaz) Bengkulu. Mahasiswa ini banyak sekali memiliki mimpi dan telah berhasil ia wujudkan. Salah satunya anak petani ini telah berhasil menjadi mahasiswa teladan dan berprestasi. Bagaimana ceritanya ? Simak Laporanya ======================== Airullah Syekhdi,

Kota Bengkulu. ======================== Mahasiswa kelahiran 8 Januari 1991 asal Pino Raya Kabupaten Manna Bengkulu Selatan ini, anak bungsu dua bersaudara buah hati pasangan Tarmidi (60) dan Ruli (50). Semenjak kecil, ia banyak sekali memiliki mimpi yang ia ingin gapai. Salah satunya adalah menjadi guru yang profesional. Karennaya kini Miro kuliah di jurusan BK, yang kelak bisa mengantarkannya menjadi guru. \"Cita-cita saya dari kecil memang ingin jadi guru. Saya sekarang kuliah ngambil jurusan BK,\"ungkap Miro kepada BE. Miro berangkat merantau dari Manna ke Bengkulu berbekal doa dan restu orangtuanya. Semenjak duduk dibangku kuliah, pemuda ini berhasil mendapatkan beasiswa pintar dari Bank dan Universitas. \"Alhamdulillah sekarang saya dapat beasiswa, jadi saya bisa sedikit bantu orang tua,\"ungkapnya Miro, itulah nama yang biasa dia dipanggil temannya. Ia  termasuk anak yang kurang mampu. Pasalnya kedua orang tua Miro hanya seorang petani. Namun ini tidak membuat Miro patah semangat untuk mewujudkan mimpinya itu. \"Orang tua saya bekerja sebagai pentani sawah,\" katanya. Miro saat ini bertekad menjadi wisudawan dengan nilai tertinggi atau cum laude, agar bisa membahagiakan dan membanggakan kedua orangtuanya. \'\'Sederhana memang, tapi inilah mimpi atau resolusinya di saat wisudah nanti. Karena rata-rata saudara saya cuma tamat SD dan jarang yang kuliah,\"ujarnya. Miro, saat ini ia sedang disibukan tugas kuliah dan PPL di salah satu SMP di Kota Bengkulu. Hal ini ia lakukan guna untuk menyelesaikan tugas kuliah. \"Sekarang sedang praktik mengajar di SMP. Saya tetap berusaha dan selalu berdoa  mewujudkan mimpi saya,\" tukas Miro. (**)

Tags :
Kategori :

Terkait