Jalan Lebong – BU Jatuh Tempo

Kamis 02-01-2014,13:45 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TUBEI,BE - Perbaikan jalan lintas Lebong-Bengkulu Utara yang telah dianggarkan ditahun 2013 lalu, tampaknya tidak selesai seperti yang telah ditetapkan. Pasalnya, hingga memasuki awal tahun 2014 saat ini, jalan itu  belum juga menunjukkan tanda selesai. Pelaksanaan pembangunan jalan ini sudah jatuh tempo di bulan Desember lalu. Sementara kondisi dilapangan perbaikan jalan ini baru sebatas pemberian koral dan penyiraman aspal dasar saja. Padahal semestinya jalan lintas ini dihotmik. Kondisi itu tentu membuat para pengendara mengeluh. Seperti yang disampaikan Rendra (24), ternyata tidak hanya kontraktor jalan Lebong saja yang bermasalah. Kontraktor jalan lintas Lebong-BU yang mengerjakan jalan Padang Bano-Atas Tebing juga bermasalah. Sampai sekarang sudah masuk tahun 2014 jalan Lebong ini masih saja rusak. \'\'Entah kontraktornya yang salah atau memang tidak adanya pengawasan dari pihak Provinsi kita tidak tahu,\" ungkap Rendra. Hal serupa disampaikan pengendara motor lainnya Herman (31), warga Kecamatan Lebong Utara. Ia berharap Gubernur Bengkulu dan DPRD Provinsi Bengkulu kembali melanjutkan perbaikan jalan hotmix tersebut ditahun 2014 ini. \"Kepada bapak Gubernur dan Ketua DPRD Provinsi yang terhormat, kami berharap pembangunan jalan lintas ini kembali dilanjutkan ditahun 2014. Soalnya kami sudah capek dengan kondisi jalan yang dari tahun ke tahun tidak pernah bagus,\" keluhnya. Selain itu, Wakil Ketua Komisi II DPRD Lebong M Gustiadi SSos atau yang akrab disapa Edi Tiger mengatakan, pekerjaan jalan lintas Lebong-Bengkulu Utara tersebut hingga saat ini belum selesai. Bahkan, dari beberapa kali kunjungan Gubernur Bengkulu ke Kabupaten Lebong, janji perbaikan jalan tersebut terus diucapkan. Hanya saja, hingga berakhir tahun anggaran 2013 kemarin perbaikan jalan itu belum juga tuntas. \"Saya minta DPRD Provinsi juga ikut mengawasi pekerjaan jalan ini. Coba sekali-sekali anggota DPRD Provinsi itu turun langsung ke lapangan melihat bagaimana kondisi perbaikan jalan lintas ini,\" harap Edi Tiger.(777)

Tags :
Kategori :

Terkait