Telkom Siap Sukseskan HPN

Jumat 27-09-2013,12:22 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, BE - Perhelatan Hari Pers Nasional yang akan digelar di Provinsi Bengkulu dalam waktu dekat ini, tentunya perlu mendapat banyak dukungan, tak terkecuali sarana telekomunikasi yang baik.  Dan terkait dengan dukungan sarana telekomunikasi tersebut, PT Telkom sebagai penyedia sarana telekomunikasi, siap mendukung demi suksesnya perhelatan kabar tersebut. \"Kami dari PT Telkom Bengkulu siap mendukung pemerintah dalam mensukseskan Hari pers nasional tersebut,\" ungkap General manager PT Telkom Bengkulu, Dwi Pratomo Juniarto kemarin setelah mendapat kunjungan dari Kadishubkominfo Provinsi Bengkulu, Drs Eko Agusrianto dan Ketua PWI Bengkulu Sukatno SPd. Menurut Tomi bentuk dukungan utama yang akan diberikan oleh PT Telkom yanitu dengan menghadirkan layanan komunikasi yang maksimal.  Dalam mewujudkan pelayanan yang maksimal tersebut Telkom akan memasang fiber optik di beberapa titik yang akan dijadikan lokasi perhelatan HPN nanti.  \"Untuk saat ini kita baru akan memasang di 3 lokasi yaitu di Hotel Horizon, Gedung PWI dan Gedung Dishubkominfo,\" tambahnya. Menurut Tomi sapaan akrab GM Telkom tersebut, meskipun dari tiga lokasi tersebut sudah ada yang menggunakan fasilitas Wifi namun tetap akan dipasang fiber optik, karena kecepatan antara Wifi dan fiber optik 1 berbanding 5 atau lebih.  Selain itu ia juga menjelaskan tidak menutup kemungkinan lokasi yang akan dipasang fiber optic tersebut akan bertambah. \"Kita siap memasang dimana saja untuk mensukseskan HPN tersebut.  Oleh karena itu kami sudah meminta kepada Pak Kadishubkominfo untuk menetukan lokasi mana yang diperlukan terutama nanti yang kemungkinan akan menggunakan teleconference,\" tambah Tomi. Ia meminta jauh-jauh hari, karena mereka akan langsung memasang fiber optik tersebut jauh-jauh hari sehingga 2 bulan sebelum pelaksanaan HPN, sudah bisa difungsikan. Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informasi, Drs Eko Agusrianto, menyambut baik dukungan dari pihak Telkom untuk menyukseskan penyelenggaraan Hari Pers Nasional di Provinsi Bengkulu, pada 9 Februari 2014 nanti. \"Kami sangat berterima kasih, atas dukungan dari Telkom Bengkulu, yang ikut menyukseskan HPN 2014. Kita  berharap, instansi-instansi lain juga memiliki andil untuk menyukseskan HPN,\" kata Eko. Dia mengatakan, Telkom Bengkulu akan memasang jaringan internet di beberapa titik, antara lain Hotel Grage Horizon, lokasi puncak Hari Pers Nasional, Sport Center lokasi pameran dan ekspo, Kantor PWI Bengkulu, dan Kantor Dishubkominfo. \"Partisipasi Telkom ini sangat bermanfaat, karena jaringan internet itu nantinya sangat dibutuhkan oleh kalangan wartawan yang hadir dari seluruh Indonesia,\" tegasnya. Selain itu, pihaknya menyampaikan penghargaan dan banyak terima kasih atas dukungan Telkom, terhadap program Dishubkominfo Provinsi, yang akan menjadikan Bengkulu sebagai kota Ciber. \"Telkom akan mendukung Dishubkominfo Provinsi menjadikan Bengkulu sebagai Kota ciber 2015,\" tegasnya. (251/100)

Tags :
Kategori :

Terkait