BENTENG, BE - Pelaksanaan rapat paripurna DPRD Benteng kemarin, molor dari jadwal yang telah ditetapkan. Semestinya acara paripurna dengan agenda mendengarkan nota pengantar dari Bupati H. Ferry Ramli, SH.MH terhadap APBD - Perubahan itu dilaksanakan pada pukul 09.00 WIB, namun acara itu baru dapat dilaksanakan pada pukul 11.30 WIB, molor sekitar 2,5 jam lamanya. Hal itu terjadi karena pesawat terbang yang membawah orang nomor satu di Bumi Maroba Kite Maju ini mengalami delay atau penundaan pemberangkatan. \"Saya minta maaf karena terlambat karena pesawatnya delay,\" ungkap bupati dihadapan para anggota DPRD Benteng. Pantauan BE, kemarin, keterlambatan kedatangan bupati itu hampir saja membuat para anggota DPRD Benteng pulang meninggalkan lokasi rapat paripurna itu. Begitu juga, dengan para pejabat Pemkab, terlihat gelisah duduk disudut halaman DPRD tersebut. Namun, begitu mendengar bupati telah dijalan menuju ke kantor dewan, para pejabat itupun langsung berlarian menuju ruangan rapat di DPRD tersebut. \" Saya pikir tadi tidak jadi rapat,\" celetuk seorang anggota DPRD Benteng. Sementara itu, Ketua DPRD Benteng, Suharto, SE mengatakan walaupun mengalami keterlambatan. namun rapat paripurna tetap berjalan sebagaimana mestinya. Terkait APBD-P yang diparipurnakan, Suharto menjelaskan anggaran dalam APBD - P tahun 2013 ini mengalami defisit atau kekurangan sebesar Rp 5 miliar. Soalnya, dari jumlah pendapatan sebesar Rp 20 Miliar itu, terdapat sebanyak Rp 25 miliar diperuntukan bagi tambahan atau belanja langsung dalam APBD -P ini. Hanya saja, hal itu dapat diatasi dengan mengambil dari sisa anggaran di tahun 2012 lalu, yang nilainya mencapai sebesar Rp 16 miliar lebih. \"APBD - P kita berimbang karena kekurangan dapat kita tutupi dari silpa,\" terangnya. Menurut Suharto, rencananya dalam waktu dekat ini dewan membahas usulan draft APBD-P yang disampaikan oleh lembaga eksekutif tersebut. Besar kemungkinan bagi anggaran dana yang tidak jelas dicoret. Karena tidak sesuai dengan peruntukannya. Kemudian, barulah sekitar tanggal 20 September mendatang, paripurna dilanjutkan dengan agenda mendengarkan pandangan bupati atas koreksi dari anggota DPRD Benteng tersebut. \"Target kita, pengesahan APBD -P tepat pada waktunya, pada akhir bulan September ini\" pungkasnya. (111)
Paripurna Molor 2,5 Jam
Selasa 17-09-2013,18:37 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :