Lagu Jenaka Jadi Hit di Youtube

Minggu 15-09-2013,21:28 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

NEWYORK -- Sebuah video musik berjudul The Fox yang dibuat duo asal Norwegia menjadi populer di Youtube setelah ditonton oleh lebih dari 28 juta kali.

Bard dan Vegard Ylvisaker, yang dikenal dengan nama Ylvis, tidak bermaksud untuk membuat video mereka menjadi terkenal. Video itu dibuat untuk bahan talkshow komedi mereka tetapi sekarang telah tersebar di dunia dan memasuki 100 tangga lagu terpopuler di Amerika Serikat.

\"Segera setelah kami mengunggahnya, beberapa komentar pertama di Youtube mengatakan \'ini adalah Gangnam (Style) terbaru, ini adalah semacam virus yang baru\'. Sepertinya orang-orang telah merasakannya dan kami tidak menduga hal itu,\" ujar Bard.

Laman BBC menyebutkan, kakak beradik ini sudah dikenal di negara asal mereka dan telah terlibat dalam sebuah acara talkshow seperti I Kveld Med Ylvis (Tonight with Ylvis) yang telah memasuki musim ketiga.

Sebagai bagian dari acara talkshow, mereka memang harus membuat video musik komedi seperti itu. Ylvis bermaksud membuat lagu ini terkesan \'bodoh\'.

Walau dalam video tersebut Ylvis menari-nari dengan kostum serigala, mereka mengatakan terlalu mengada-ada jika video itu disejajarkan dengan Gangnam (Style) yang memiliki tarian yang khas.

Lagunya direkam setelah mereka mendapatkan kesempatan untuk bekerja dengan para produser Stargate yang berbasis di New York. Tim ini terkenal karena mengerjakan single penyanyi terkenal seperti Rihanna, Beyonce dan Katy Perry.

\"Ide pembuatannya adalah kebalikan apa yang terjadi, Kami berpikir untuk menjadikannya lucu, kami harus membuat lagu yang menyia-nyiakan talenta para produser Stargate sehingga kami bisa muncul di talkshow kami dan mengatakan inilah hasil kerja kami sebuah lagu bodoh tentang serigala,\" kata Vegard

Lagu berjudul The Fox ini liriknya memang cukup jenaka. Dalam salah satu baitnya, mereka bernyanyi: \"Bebek bersuara quack, dan ikan berkata blob, dan anjing laut bersuara ow ow ow. Tetapi ada suara yang tidak satu pun orang tahu: apa yang dikatakan serigala?\". (esy/jpnn)

Tags :
Kategori :

Terkait