Jembatan Belly Diperbaki Darurat

Selasa 03-09-2013,17:37 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

LEBONG ATAS,BE - Kondisi jembatan belly yang berada di jalan lintas Lebong-Bengkulu Utara tepatnya di desa atas tebing Kecamatan Lebong Atas yang kondisinya rusak akhirnya pada Senin (2/9) kemarin diperbaiki oleh Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD), beserta warga, TNI dari Koramil Lebong Atas dan Polsek Lebong Atas secara darurat dengan menggunakan papan dan kayu seadanya. Hal tersebut dimaksudkan untuk menambal kayu yang patah dilokasi jembatan belly agar tidak menimbulkan korban jiwa. Dijelaskan Camat Lebong Atas Hj Elva Mardiana SIP MSi kepada wartawan dilokasi jembatan belly tersebut jika tidak segera diperbaiki maka jembatan belly ini tidak bisa dilalui kendaraan dan akan memutuskan akses jalan lintas ke luar Kabupaten Lebong. Sebab saat ini beberapa papan lantai jebol dan dikeluhkan warga serta pengendara yang melintasi jembatan bally tersebut. \"Nah, lihat saja sendiri bagaimana kondisinya, banyak papan yang bolong dan patah. Jika tidak hati-hati bisa-bisa kendaraan roda dua terperosok ke bawah jembatan,\" jelas Eva. Dikatakan Eva, perbaika jembatan belly tersebut dilakukan dengan menempelkan potongan papan dan kayu pada bagian papan yang bolong agar bisa dilalui kendaraan. Namun, dirinya juga berharap adanya perhatian dari Pemerintah Provinsi Bengkulu untuk memperbaiki jembatan tersebut dan membangun jembatan tersebut menjadi jembatan permanen. \"Kita harapkan Pemerintah Provinsi bisa menganggarkan untuk pembangunan jembatan permanen dilokasi belly ini. Meskipun belum dianggarkan ditahun ini, mudah-mudahan bisa dianggarkan di APBD Provinsi Bengkulu tahun 2014 mendatang, apalagi jalan ini merupakan jalan provinsi yang tanggung jawabnya merupakan Pemerintah Provinsi Bengkulu,\" kata Eva.(777)

Tags :
Kategori :

Terkait